Malang Posco Media – Sedikitnya 18 grup musik cadas terkenal se Malang Raya dipastikan akan mengguncang Rest Area Karangploso, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Minggu (11/8) siang.
Jambore musik rock bertajuk Rockin Karlos 2024 ini diinisiasi LDR Enterprise Karangploso. Mereka, grup-grup musik rock ini, akan tampil bergantian mulai pukul 10.00 wib hingga 23.00 wib.
Dimana setiap grup diberi kesempatan menampilkan tiga buah lagu andalannya. Baru saat penutupan malam hari, semua grup akan tampil berkolaborasi bersamaan.
“Kami hanya ingin menyuguhkan musik alternatif dari yang sekarang ada. Dan kami yakin penggemar musik keras ini masih cukup banyak,” kata Mahdi Maulana, Pengelola LDR Enterprise ketika ditemui di kantornya, Selasa pagi.
Dikatakan Mahdi, secara teknis persiapan pelaksanaan Jambore Musik Rock di Karangploso sudah tidak ada masalah.
Semua grup musik rock yang tampil sudah menyatakan kesediaannya untuk meramaikan pertunjukkan tanpa dipungut biaya ini.
Kondisi itu, lanjut mantan Kepala Desa Ngijo dua periode ini, terungkap saat dilakukan Technical Meeting di Warung Marisukakoi, Minggu lalu, yang dihadiri semua perwakilan grup penampil.
“Alhamdulillah semua sudah beres. Para bintang tamu yang kami hadirkan juga telah menyatakan siap menggeber arena rest area Karlos (Karangploso),” urai Mahdi sembari menyebut nama-nama bintang tamu dimaksudkan.
Ditambahkan dia, pada akhir penampilan semua vokalis akan kolaborasi bareng membawakan tiga lagu rock terkenal. Salah satunya tembang “Jangan Bedakan Kami” yang rilis 31 Desember 1989 lampau.
Lagu genre rock karya Andhi Ayunir dan Yudi NH ini ketika itu dibawakan oleh Pakarock antara lain Ikang Fawzi, Ahmad Albar dan Nicky Astria.
“Selain itu semua vokalis juga membawakan lagu Semut Hitam dan tembang Kabar Damai karya Antok Baret,” pungkas Mahdi sembari tersenyum. (has)