.
Friday, December 13, 2024

3Second Spesial Clearance Sale

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Bisnis fesyen memang tak pernah ada matinya. Selalu ada tren baru dan promo yang menggoda hampir setiap saat. Kali ini, 3Second sedang menghadirkan promo besar-besaran di bulan ini di store 3Second cabang Malang Town Square (Matos) dan Mal Olympic Garden.

Hal itu disampaikan oleh Reza Novita, sales advisor 3Second store Matos. Ia menjelaskan promo ini dilangsungkan dalam rangka clearance sale mencakup diskon hingga 70 persen. Bertujuan untuk menghabiskan stok produk terbaik 3Second di musim sebelumnya.

“Diskon hingga 70 persen berlaku dalam rangka clearance sale aja, berlaku terus promonya sampai produk habis,” jelas Reza kepada Malang Posco Media kemarin.

Dilanjutnya, promo ini meliputi berbagai produk mulai dari busana wanita, pria, hingga anak-anak. Sebagai jenama fesyen terkemuka, 3Second selalu berkomitmen menjaga kualitas dengan menghadirkan aneka produk fesyen dengan bahan premium. Karenanya, promo besar-besaran ini sangat menguntungkan pembeli yang mencari produk berkualitas dengan harga miring.

Reza menyebutkan, beberapa produk yang mendapat diskon besar termasuk outer rajut yang awalnya seharga Rp 549 ribu, kini diskon 30 persen menjadi Rp 384 ribu. Selain itu, ada pula kemeja rajut dan kemeja putih yang awalnya Rp 399 ribu, diskon 50 persen menjadi Rp 199,5 ribu.

“Ada pula celana kargo dengan harga asli Rp 599 ribu mendapat diskon 50 persen menjadi Rp 299,5 ribu,” terangnya.

Produk-produk unggulan lainnya yang termasuk dalam diskon 70 persen antara lain celana premium denim dari harga Rp479 ribu menjadi Rp 143,7 ribu. Ada pula kemeja wanita seharga Rp 359 ribu diskon 70 persen menjadi Rp 107,7 ribu, serta celana kulot Rp399 ribu dan baju anak Rp199 ribu yang juga diskon 70 persen.

Selain aneka diskon tersebut, 3Second juga menawarkan kaos superprice dengan harga sangat terjangkau, yakni Rp139 ribu per pcs. Promo besar-besaran ini memberikan kesempatan bagi pelanggan untuk mendapatkan produk fesyen berkualitas dengan harga yang sangat kompetitif. Dalam promo ini, 3Second juga menampilkan berbagai merek lain yang masih dalam satu perusahaan. Seperti Greenlight, Moutley, Famo, dan masih banyak lagi, tergantung masing-masing store.

“Promo berlaku untuk semua jenis produk dari 12 merek 3Second, kaos juga ada,” ujar Reza.

Guna menjaga kepercayaan masyarakat, 3Second tetap menjaga kualitas dan inovasi dalam setiap produknya. Juga memberikan promo dan keuntungan bagi para pelanggan setianya. Promo ini diharapkan dapat menarik perhatian pelanggan yang ingin memperbarui koleksi busana mereka dengan produk-produk trendi dan berkualitas dari 3Second. (mg1/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img