.
Saturday, December 14, 2024

470 KK Terdampak Banjir Sumawe

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA- MALANG- Banjir besar yang terjadi di kawasan Kecamatan Sumebermanjing Wetan Kabupaten Malang sejak subuh hingga siang pukul 13.30 WIB, Sabtu (15/10) berdampak pada total 470 KK.
Hal ini dijelaskan Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kab Malang Sadono Irawan beberapa saat lalu.
Ia menjelaskan air menggenangi rumah di wilayah Desa Sitiarjo. Yang berdampak pada 177 KK Dusun Rowotrate, 70 KK Dusun Krajan Tengah, 67 KK Dusun Krajan Kulon, dan 156 KK Dusu Krajan Wetan.

” Total warga ada 470 KK terdampak. Korban jiwa nihil,” jelas Sadono.
Ia juga menjelaskan penyebannya adalah hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi dari dini sekitar pukul 04.00 wilayah Kabupaten Malang khususnya wilayah Kecamatan Dampit sebagai Hulu Sungai Panguluran.
Kemudian sekitar Pukul 05.30 WIB Tinggi Muka Air di Sungai Desa Kedung Banteng mengalami kenaikan hingga kurang lebih 400 cm. Hal ini mengakibatkan kampung di hilir Sungai Panguluran Dusun Krajan Tengah Desa Sitiarjo mengalami kenaikan dan sekitar pukul 06.30 WIB air mulai memasuki rumah warga di Dusun Krajan Tengah dan Krajan Kulon sekitar 100cm s/d 150cm.
Karena hilir Sungai Panguluran di Pantai Ungapan tertahan oleh air pasang laut. Kemudian pada sekitar pukul 09.30 WIB air sudah mengalami penurunan hingga pukul 14.44 WIB ini.
“Untuk saat ini kebutuhan yang mendesak dibutuhkan adalah alat kebersihan, alat penyedot air, dan sembako,” pungkasnya. (ica/jon)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img