.
Friday, November 22, 2024

Unik, Motif Leopard Laris Terjual

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Dunia fashion sering dikaitkan dengan gaya busana masyarakat Indonesia. Jika Korean Styles tengah ramai digandrungi kawula muda, beda halnya dengan Totool Lovers yang justru menghadirkan motif leopard hampir di semua koleksinya.

Meski terbilang nyentrik dan heboh, nyatanya motif leopard mampu menarik perhatian para pecinta fashion. Di galeri Totool Lovers, customer pun bisa mendapati anek produk mulai pakaian, tas, sepatu dan kini merambah ke pernal-pernik.

Owner Totool Lovers, Adityah Sari, mengatakan, pihaknya mengawali bisnis berawal dari berjualan secara online, produknya mengutamakan pernak-pernik seputar leopard.

“Sekarang kami merambah ke galeri hingga home decor, motifnya tetap menonjolkan leopard, kami beri nama Totool Lovers. Saat ini produk yang kami hadirkan lebih lengkap,” ujar Adityah.

Galeri yang berlokasi di Jalan Ciwulan Timur Malang ini juga didesain elegan dengan penataan produk yang ditata rapi dan memanjakan mata. Selain kebutuhan fashion, beberapa item produk lainnya adalah toples lukis leopard, keranjang hampers, teko hingga Al-quran dengan cober bermotifkan leopard.

Lebih lanjut, produk dengan motif macan tutul ini memang tak semua orang menyukainya namun justru para pecinta motif ini mampu membangun kedekatan tersendiri antar sesama pecinta leopard di sebuah komunitas. Motif ini pun tak seperti motif fashion lainnya yang selalu dapat dijumpai setiap saat.

“Motif ini biasanya digunakan dalam event tertentu. Jika memiliki tema pada acaranya. Jadi memang dibeli untuk acara-acara khusus,” tegasnya.

Di galeri Totool Lovers, Adityah mengaku mendapatkan respon positif dari warga Malang. Sejak launching pada Desember 2021 lalu, ditunjang dengan pemasaran online melalui instagram produknya banyak dilirik.

“Item yang sering dicari pasti pernak-pernik, seperti aksesoris fashion kalung. Harganya sanbat terjangkua, untuk aksesoris dibandrol mulai dari Rp 10 ribu saja,” tutup Adityah.

Dalam satu hari galeri ini mampu menjual lebih dari 80 item mulai dari aksesoris, hime decor, tas maupun pakaian. Customer juga kerap menggunakan produk Totool Lovers sebagai kado untuk sahabat maupun orang terdekatnya. (nit/lin)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img