MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Sebagai sosok panutan di Kota Malang, Kapolresta Malang Kota (Makota) Kombes Pol Budi Hermanto kembali meraih penghargaan atas dedikasinya.
Penghargaan kali ini dianugerahkan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jawa Timur dalam agenda Puncak Hari Pers Nasional di kawasan Wisata Bahari Lamongan Jawa Timur, Sabtu (26/3).
Agenda yang merupakan hajat insan pers dan selalui rutin diperingati setiap tahunnya itu kini juga dirangkap dengan acara penganugerahan PWI Jatim Award 2022. Banyak tokoh yang berperan penting untuk kemaslahatan bersama di wilayah masing-masing.
Termasuk Kapolresta Makota, Kombes Pol Budi Hermanto. Ia mendapatkan PWI Jatim Award 2022 atas prestasi serta kontribusi besarnya dalam mendukung penuh pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang digelar PWI Malang Raya bersama Polresta Makota, beberapa waktu lalu.
“Kami sangat berterima kasih atas anugerah yang diberikan kepada kami sebagai Kapolresta Makota. Anugerah ini kami persembahkan juga untuk Forkopimda Kota Malang dan seluruh anggota Polresta Makota serta masyarakat kota Malang” kata Kombes Pol Budi Hermanto.
Predikat ini berhasil diraih pria yang akrab disapa Buher itu, karena menjadi tokoh inspiratif yang bisa memberikan kontribusi sesuai dengan bidang kerjanya. Bahkan bisa berkolaborasi dengan pihak dan isntansi lain untuk mendorong adanya inovasi dan agenda yang memberikan manfaat bagi kalangan banyak.
Alumni Akpol 2000 tersebut dinilai bisa memberikan kontribusi yang sangat baik dalam membina dan menjalin hubungan baik dengan para insan pers. Sekaligus selalu aktif dalam mendukung pelaksanaan tugas jurnalistik dengan melengkapi fasilitas pada Polresta Makota yang dibutuhkan wartawan.
Mulai dari studio Podcast, ruang media center, membuka ruang informasi yang sangat terbuka serta mudah di akses. Serta menjadi sosok yang transparan serta komunikatif.
“Penghargaan yang kami dapatkan ini tentunya sebagai motivasi kepada Kami dan jajaran Polresta Malang Kota. Untuk senantiasa memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, termasuk hubungan yang semakin harmonis dengan insan pers,” pungkas Buher. (rex/mar)