spot_img
Friday, October 18, 2024
spot_img

Panderman Basketball Cup 7

SDN Lesanpuro 4 Lolos Fantastic Four

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Laga hari kedua Panderman Basketball Cup 7 yang digelar SMPK Santa Maria 2 berlangsung ketat dan seru, Kamis (13/10) kemarin. Pada babak penyisihan grup hari kedua ini, ada delapan tim yang bertanding. SD Katolik Santa Maria 2, SD Negeri Blimbing 3-A, SD Katolik Santa Maria 1, SD Katolik Wijana Sejati, SD Negeri Lesanpuro 4-B, SD Charis, SD Negeri Lesanpuro 4-A dan SD Katolik Kosayu 3.

Berlangsung sengit, delapan tim dari empat grup berbeda ini bersaing untuk memastikan tiket lolos Fantastic Four. Hasilnya, SD Katolik Santa Maria 2 unggul 15-2 atas SD Negeri Blimbing 3-A. Lanjut SD Katolik Wijana Sejati unggul 14-4 atas SD Katolik Santa Maria 1. Selanjutnya SD Negeri Lesanpuro 4-B menunjukkan dominasinya dengan unggul telak 32-3 lawan SD Charis. Sedangkan SD Negeri Lesanpuro 4-A menang 9-2 atas SD Katolik Kosayu 3.

- Advertisement -

Menggunakan sistem setengah kompetisi, masing-masing grup hanya meloloskan satu tim, yaitu juara grup. Berdasarkan hasil kemarin, maka sudah ada dua tim yang lolos ke Fantastic Four yaitu tim basket SD Negeri Lesanpuro 4-B dan SD Negeri Lesanpuro 4-A.

              Pelatih tim basket SDN Lesanpuro 4, Widya menuturkan bahwa performa permainan tim binaannya sangat memuaskan. Setelah sempat vakum selama pandemi, kini mereka dapat berlaga kembali dengan baik.

              “Bukan kali pertamanya kami mengikuti pertandingan ini. Harapannya kita bisa sampai menjuarai Panderman Basketball Cup 7 tahun 2022 ini,” ungkap Widya kepada Malang Posco Media.

              Sementara Ketua Pelaksana Panderman Basketball Cup 7, God Life Endob Mesak,S.Pd menjelaskan kejuaraan ini merupakan kegiatan tahunan yang menjadi program sekolah. Bekerjasama dengan Persatuan Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Kota Malang, kejuaraan yang digelar mulai Rabu (12/10) hingga Sabtu (15/10) ini diharapkan dapat melahirkan atlet-atlet basket baru.

              “Kegiatan ini rutin, meskipun sempat terhenti selama pandemi dua tahun. Semua terlihat antusias mengikuti pertandingan ini,” ungkap Ketua Pelaksana yang juga guru olahraga SMPK Santa Maria 2 tersebut.            

Perihal peserta Panderman Basketball Cup 7,  dijelaskannya memang untuk tim basket yang ada di Kota Malang. Khususnya setelah panitia bermusyawarah dengan pelatih-pelatih basket yang berada di kota Malang, kejuaraan ini digelar khusus untuk tim basket yang berada di Malang Kota. Tujuannya untuk penjaringan atlet dan memajukan basket di Kota Malang. 

              “Kota ini kan kebanyakan yang maju di futsal, jadi setelah diskusi kemarin, kita coba untuk kembali menaikan pamor dari olahraga basket,” yakin God Life Endob Mesak,S.Pd  mengaku kejuaraan kali ini diikuti 12 tim dari sepuluh sekolah yang ada di Kota Malang.

              Dilanjutkan untuk pertandingan hari Jumat  (14/10) ini, akan kembali melibatkan empat tim basket, yakni SDN Blimbing 3-A lawan SDN Polehan 3 serta SD Islam Sabilillah hadapi SDK Wijana Sejati. Mereka akan merebutkan dua tempat menuju Fantastic Four. (mp1/bua)

- Advertisement -
spot_img
spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img