MALANG POSCO MEDIA- Banjir kawasan Sawojajar tak kunjung tuntas. Sejumlah jalan langsung berubah jadi sungai saat diguyur hujan deras, seperti Kamis (10/11) kemarin. Kondisi ini membahayakan pengendara.
Panatauan saat hujan kemarin, sejumlah jalan yang berubah jadi sungai di antaranya Jalan Danau Toba, Jalan Maninjau dan Jalan Danau Sentani.
Hendi, salah seorang warga sekitar mengungkapkan banjir karena saluran drainase meluap. “Karena hujan deras dari siang,” katanya.
Jalan jadi sungai membahayakan pengendara. Bahkan ada pemotor yang terjatuh. Selain itu menyebabkan kemacetan arus lalu lintas.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang Drs Prayitno, M.AP mengungkapkan Jalan Danau Toba, Jalan Danau Maninjau dan Jalan Danau Singkarak memiliki kemiringan yang lebih rendah dibandingkan dengan kawasan sekitarnya seperti Jalan Kerinci maupun Jalan Danau Singkarak Atas. Sehingga Jalan Danau Toba menjadi titik pertemuan luapan air di beberapa jalan lainnya.
“Banjir ini merupakan banjir tahunan yang sudah sering terjadi. Untuk penanggulangan dari kami dengan mengedukasi masyarakat agar waspada banjir, jika sudah terjadi dan dapat mengancam keselamatan, maka kita akan menurunkan anggota melakukan evakuasi,” ungkap Prayitno.
Curah hujan yang tinggi pun mengakibatkan drainase tak bisa menampung volume air yang meningkat. (mp1/van)