MALANG POSCO MEDIA, MALANG– Baru empat bulan dilantik, Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kabupaten Malang telah memiliki kantor sekretariat, di Jalan Panglima Sudirman, Kecamatan Turen. Pada Rabu (21/12) kemarin, kantor sekretariat tersebut diresmikan.
Ketua DPC IWAPI Kabupaten Malang, Hj Dewi Irvani S.HUT, CHT, MPH, Msi mengatakan, keberadaan kantor sekretariat itu akan memberikan kemudahan IWAPI dalam menjalankan program kegiatan. “Dengan adanya kantor sekretariat ini, para pengurus atau anggota yang akan menggelar pertemuan tidak bingung lagi masalah tempat. Karena pertemuan atau kegiatan apapun bisa digelar disini,’’ ungkapnya.

Peresmian kantor IWAPI itu dirangkai dengan pemberian santunan kepada anak yatim piatu, serta bazar sembako murah untuk anggota. “Ada juga pemeriksaan kesehatan gratis,’’ kata wanita berjilbab ini.
Menurut Dewi, kegiatan ini terlaksana atas dukungan dari seluruh anggota. “Kami juga bekerjasama dengan beberapa lembaga. Terutama lembaga yang selama ini support dan bersinergi dengan IWAPI Kabupaten Malang,’’ tambahnya.
Disinggung tentang program, Dewi menjelaskan gambling, terutama terkait pembinaan dan pendampingan. IWAPI, katanya, memiliki cukup banyak anggota. Dia berharap melalui organisasi ini usaha para anggota semakin maju pesar. “Adanya pembinaan dan pendampingan, para anggota IWAPI yang tadinya hanya usaha rumahan, harapannya menjadi usaha yang terus berkembang, bahkan bisa ekspor,’’ katanya.
“Dalam waktu dekat ini kami akan mengekspor produk dari anggota IWAPI Kabupaten ke Bahrain dan Asia Tenggara. Doakan semuanya lancar,’’ tuturnya.

Selain menyiapkan ekpor produk, Dewi juga melakukan pendampingan pembinaan mental anggota. Dewi tidak menampik banyak pelaku usaha yang mentalnya down pasca pandemi. Sebagai ketua, Dewi tidak bisa diam melihat kondisi tersebut. Pihaknya terus melakukan pendambingan, agar para pelaku bangkit dan maju. “Dengan usaha yang semakin maju, maka kesejahteraan masyarakat pun akan semakin meningkat, Ini yang kita harapkan bersama,’’ tandasnya.
Peresmian kantor DPC IWAPI Kabupaten Malang selain dihadiri Ketua DPC IWAPI Kabupaten Malang juga dihadiri pengurus dan anggota IWAPI Kabupaten Malang, serta perwakilan DPC IWAPI Kota Malang dan DPD IWAPI Jawa Timur. (ira/udi)