MALANG POSCO MEDIA- Ruangan sejumlah pejabat Pemprov Jatim digeledah KPK, Rabu (21/12) kemarin. Petugas lembaga antirasuah memeriksa berkas di beberapa ruangan di kantor Gubernur Jatim di Jalan Pahlawan, Surabaya.
Ruangan yang diperiksa di antaranya ruangan Sekdaprov Jatim dan beberapa ruangan biro. Kemudian ruang kerja Gubernur Jatim
Khofifah Indar Parawansa dan ruang kerja Wagub Jatim Emil Dardak.
Pantauan Malang Posco Media di lokasi, 19.36 WIB tadi malam seluruh tim KPK keluar dari raung kerja Wagub Jatim Emil Dardak
kemudian turun menggunakna lift. Mereka membawa tiga koper berisi berkas.
Tak ada penjelasan apa pun dari mereka. Begitu keluar langsung menuju mobil yang sudah bersiaga. Kemudian meninggalkan lokasi.
Sebelumnya seorang petugas mengatakan Tim KPK sempat masuk ruangan Gubernur Jatim. “Baru. Baru saja masuk ruangan bu gubernur,” kata salah satu petugas yang selalu berjaga di lantai II Pemprov Jatim tempat ruang kerja gubernur berada.
Penggeledahan dilakukan masih terkait dugaan tindak pidana korupsi Wakil Ketua DPRD Jatim Sahat Tua Simanjuntak yang terkena Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK, akhir pekan kemarin.
“Betul. Sekarang masih berlangsung pemeriksaan di ruangan bu gubernur. Belum selesai,” ujar petugas.
Disebutkan dia, sementara pemeriksaan di ruangan gubernur masih berlangsung, tim KPK lainnya juga memeriksa ruang kerja wagub.
Dikatakan dia, tim KPK yang memeriksa ruangan tempatnya bertugas berjumlah lima orang. Mereka bekerja sangat senyap dan terukur cukup rapi.
Contohnya komputer yang ada di ruangan salah satu biro ini dicek satu per satu di dampingi pemilik yang sehari-sehari menggunakannya.
KPK benar-benar ingin mendapat data yang valid soal penyaluran dana hibah Pemprov Jatim, yang ada kaitannya dengan Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjutak sekarang menjadi tersangka KPK.
“Semua komputer diperiksa. Termasuk komputer saya. Mereka ingin mendapat data dukungan terkait dana hibah,” kata sumber Malang Posco Media.
Dari data yang dihimpun menyebutkan, KPK memeriksa ruangan Biro Administrasi Pembangunan, Biro Kesejahteraan Sosial dan juga ruang kerja Sekdaprov Jatim.
Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan kepada wartawan di Jakarta, penggeledahan sejumlah ruangan di Pemprov Jatim terkait kasus dugaan suap yang menjerat Wakil Ketua DPRD Provinsi Jatim, Sahat Tua P Simanjuntak.
Ali mengatakan penggeladahan tersebut masih berlangsung oleh Tim Penyidik KPK. “Informasi yang kami terima, sejauh ini kegiatan masih berlangsung,” sambung dia. (has/van)