Malang Posco Media – Pemkab Malang mencanangkan target besar masuk 10 besar Kabupaten dengan jumlah desa mandiri terbanyak secara nasional. Karenanya disiapkan proses survey dan pemutahiran Indek Desa Membangun (IDM) 2023.
Target IDM 2023 lainnya, memastikan 46 Desa berstatus Berkembang bisa semuanya menjadi Desa Maju alias Zero Desa Berkembang.
“Dalam survey IDM 2023, Kabupaten Malang harus masuk rangking 10 besar syukur-syukur 5 besar dalam peringkat capaian jumlah desa mandiri secara nasional,’’ kata Tetuko saat Sosialisasi Pelaksanaan Survei IDM 2023 di Pendopo Kabupaten Malang, Rabu kemarin.
Tetuko menyatakan target itu optimis bisa tercapai dengan dukungan semua pihak. Baik pemerintah desa, serta tim tenaga pendamping prosional Kabupaten Malang yang jumlahnya mencapai 180 orang.
“Bahkan dalam simulasi uji petik belum lama ini, 10 desa berkembang ketika dilakukan survey terkait status desa ternyata semuanya berpotensi menjadi desa mandiri. Artinya 46 Desa Berkembang hampir pasti semuanya akan naik statusnya,” tegasnya.
Koordinator Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat (TAPM) Kab. Malang, Winartono menyatakan seluruh TPP yang bertugas di wilayah Kab. Malang dipersiapkan secara simultan bisa membantu mewujudkan target Pemkab Malang tadi.
“InsyaAllah semua target besar Pemkab Malang pada capaian IDM 2023 bisa direalisasikan. Semua TPP Kab. Malang akan cacut taliwondo untuk berupaya maksimal dalam membantu mewujudkan target capaian itu,” kata Winartono.
Di sisi lain DPMD Kab. Malang telah menyalurkan dana desa tahap pertama sebanyak 332 desa. “Mestinya bisa termasuk yang tercepat proses salur DD pertama untuk 330 desa baru. Progres ini mesti disyukuri bersama,” kata Tetuko. (has)