MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Bupati Malang, HM Sanusi bersama Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto pagi kemarin memberangkatkan peserta jalan sehat. Di Taman Wisata Tumpang Desa Malang Suko, Bupati Malang pun memberikan apresiasi. Bukan karena pesertanya yang membludak. Tapi juga takjub melihat Taman Wisata Tumpang.
Tempat wisata ini dibangun di atas tanah bekas pembuangan sampah. “Taman Wisata Tumpang ini bukti keseriusan dan kerjakeras kita semua untuk menciptakan tempat wisata yang nyaman bagi masyarakat,” katanya. Sanusi mengatakan, Kecamatan Tumpang merupakan salah satu penyangga Kawasan Strategis Pariwisata Nasional Bromo Tengger Semeru.
“Sebagai salah satu penyangga KSPN Bromo Tengger Semeru saya berharap pengelola serius. Sehungga wisatawan tidak sekadar melintas. Tapi juga menjadikan tempat wisata ini sebagai rest area,” urainya. Dengan demikian, maka area tersebut akan maju. Dan pembangunan serta kemajuan ekonomi di wilayah tersebut bukan hal sulit untuk diwujudkan.
“Harus terus berinovasi. Itu intinya. Dengan selalu ada yang baru, saya yakin pengunjung tidak akan bosan datang ke sini. Dengan kunjungan yang terus meningkat, maka kesejahteraan masyarakat pun meningkat, ekonomi masyarakat pun ikut meningkat,’’ tambah dia.
Sementara itu saat memberangkatkan para peserta jalan sehat, dalam sambutannya Bupati Malang juga tak lupa menyosialisasikan program Universal Health Coverage (UHC). Dia mengatakan bahwa UHC merupakan layanan kesehatan gratis, bisa dimanfaatkan masyarakat. Program ini dilaunching Pemkab Malang pada Minggu 26 Febuari 2023 lalu.
Mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang ini menyebutkan melalui program UHC, masyarakat berobat tidak harus bayar alias gratis. “Jadi semua masyarakat Tumpang sekarang bisa berobat serta mendapatkan fasilitas layanan kesehatan secara gratis, cukup dengan menggunakan e-KTP,” tambah politisi PDIP ini.
Tapi demikian, meskipun layanan tersebut gratis, dia berharap masyarakat tidak menggunakan. “Lebih baik sehat daripada sakit. Karena itu, menjaga pola hidup sehat itu lebih baik, karena dapat mencegah penyakit, ‘’ ungkapnya. Sementara itu, para peserta jalan sehat juga sangat antusias. Mereka tidak sekadar ikut jalan sehat.
Tapi moment tersebut juga dimanfaatkan warga untuk foto bersama Bupati Malang dan Wakil Bupati Malang, baik berswafoto maupun foto bersama. Ajakan warga inipun diterima dengan hangat oleh orang nomor satu di Pemkab Malang. Bahkan, Sanusi juga mengajak sang istri Hj Anis Zaidah Sanusi untuk berswafoto bersama warga.
Selain Didik Gatot Subroto, hadir juga dalam kegiatan tersebut adalah Ketua DPRD Kabupaten Malang Darmadi S.Sos, Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Dr Ir Wahyu Hidayat MM, Dandim 0818 Kabupaten Malang Letkol Inf Taufik Hidayat, Kapolres Malang dan sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan camat. (ira/mar)