Malang Posco Media- DPK PPNI RSUD dr.Saiful Anwar Malang dalam rangka memperingati HUT PPNI ke 49 mengadakan serangkain kegiatan, diantaranya pengabdian masyarakat. Kegiatan ini merupakan Implentasi nyata tema dari tema HUT PPNI Ke 49 “Gapai Sejahtera dengan Profesionalisme” salah satunya adalah mengadakan kegiatan pemeriksaan gratis.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk bisa berkontribusi dalam memberikan pelayanan kesehatan dan hadir di tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan kesehatan secara gratis. Pasalnya, masih banyak dari sebagian kalangan masyarakat merasa enggan untuk melakukan pemeriksaan ke fasilitas kesehatan terdekat.
Hal ini sangat dipahami karena ada beberapa alasan yang mendasari seperti tidak mempunyai biaya untuk transportasi, tidak ada biaya untuk periksa dan belum ikut program BPJS. Fenomena ini sangat menarik untuk dicermati dan dianalisis agar dapat dilakukan langkah langkah strategis untuk membantu mengurai permasalahan dengan suatu solusi yang solutif.
“PPNI sebagai suatu wadah profesi perawat profesional tergerak untuk ikut secara aktif membantu pemerintah dalam menyelesaikan masalah kesehatan. Oleh sebab itu pada HUT PPNI ke 49 merupakan suatu momentum yang tepat bagi DPK PPNI RSUD dr Saiful Anwar Malang menggerakkan sumber daya yang dimiliki guna berkonribusi secara aktif membantu mengurangi beban masyarakat mendapatkan pelayanan pemeriksaan gratis,” Ketua DPK PPNI RSUD dr.Saiful Anwar Malang Sariati, S.Kep., Ners,. M.Kep.
Kegiatan pemeriksaan gratris diselenggarakan Minggu (12/3) jam 06.00 WIB sampai jam 11.00 WIB di Polkesma. Pemeriksaan gratis yang diselenggarakan DPK PPNI RSUD dr.Saiful Anwar Malang terlaksana berkat kerja sama dengan DPD PPNI Kota Malang, PKRS Instalasi Pelayanan Infeksi Terpadu RSSA, PKRS GIZI RSSA, Ikatan Profesi Optometris Indonesia dan DPK POLKESMA. Ini merupakan giat yang luar biasa dengan cara menggandeng stake holder yang mempunyai visi dan misi yang sama yaitu mengabdikan diri pada masyarakat untuk meningkatkan derajat kesehatan dengan jumlah petugas sebanyak 31 orang. Terdiri dari anggota DPK RSSA sebanyak 20 orang, dari DPD PPNI Kota Malang 8 orang, gizi : 2orang INKOPIN : 5 orang dan dokter: 1 orang. Adapun jenis pemeriksaan gratis sebagai berikut: 1. Cek Tanda tanda vital 2. Cek gula darah 3. Cek asam urat 4. Pemeriksaan Mata dan low vision jika ada yang memerlukan kaca mata berdasarkan pemeriksaan akan diberikan secara gratis 5. Konsultasi Dokter 6. Konsultasi Gizi.
Animo masyarakat sangat tinggi hal ini dilihat dari jumlah masyarakat yang datang pada kegiatan pemeriksaan gratis ada 194 orang dengan rincian pemeriksaan. Yakni, periksa tanda-tanda vital 194 orang, periksa gula darah sesaat 127 orang, periksa asam urat 145 orang, periksa mata 135 orang 20 orang mendapatkan kaca mata gratis, konsultasi gizi 52 orang dan konsultasi dokter 75 orang.
“Sasaran kegiatan pengabdian masyarakat adalah masyarakat Kota Malang yang berkenan hadir. Tempat pemeriksaan gratis berada di kampus Polkesma yang sangat strategis disekitar lokasi car free day. Dasar pertimbangan pemilihan lokasi adalah masyarakat yang berkunjung ke acara car free day bisa langsung hadir untuk memeriksakan diri,” kata Ketua DPK PPNI RSUD dr.Saiful Anwar Malang Sariati, S.Kep., Ners,. M.Kep.(sud)