.
Friday, November 22, 2024

Sumber Kletak Pakis, Wisata Alam Murah Meriah

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Kabupaten Malang dikaruniai alam yang indah dan membentang luas. Inilah yang membuat desa berlomba mengoptimalkan potensi yang ada menjadi destinasi wisata. Salah satunya Wisata Alam Sumber Kletak di Kecamatan Pakis.

Wisata ini berada di perbatasan antara Desa Pakiskembar dan Desa Pucangsongo. Kendati hanya wisata air, namun sering menjadi jujugan wisatawan. Termasuk beberapa komunitas Gowes. Apalagi di lokasi juga tersedia persewaan ban untuk permainan mini arung jeram bagi anak dan dewasa.

Kepala Dusun Ngedem Desa Pakiskembar Abdul Rokhim mengatakan, bahwa pengembangan sempat dilakukan di kawasan tersebut. Saat ini sudah banyak warga yang memanfaatkan untuk berjualan.

“Mulanya karang taruna dua desa yang berbatasan itu yang mengelola hingga sekarang. Meski masih hanyak kekurangan sudah bisa jadi salah satu lokasi wisata murah meriah,” kata Rokhim, Jumat (28/1).

Ia mengaku masih ada kekurangan seperti akses jalan yang belum terlalu lebar untuk bisa dilintasi kendaraan lebih variatif. Jika musim kemarau ramai dikunjungi karena debit air biasanya relatif aman. Untuk ke sana hanya ditarif parkir. Wisata ini banyak dikunjungi komunitas sepeda karena alamnya yang menantang.

Di lokasi juga terdapat beberapa spot menarik untuk istirahat dan swafoto. Apalagi di sekitar lokasi berdampingan dengan kawasan persawahan warga. “Sebelah timur perbukitan, sebelah barat ada lahan petani yang irigasinya bertingkat dari lahan paling atas. Jarak antara lokasi dengan jalan raya berkisar 1,5 Kilometer,” sebutnya.

Di lokasi juga ada jembatan penyebrangan sungai yang dibuat dari bambu yang unik. Luas lahan area samping sungai yang bisa dimanfaatkan untuk wisata cukup luas yakni sekitar 1,5 hektar. Untuk sungai yang digunakan permainan ban sementara bisa dilalui sekitar 70 hingga 100 meter.

“Sudah ada tawaran beberapa investasi seperti mau dibangun vila di lokasi. Saat ini terus dikembangkan menjadi wisata yang aman, meski memang masih ada kendala biaya,” katanya.

Ia berharap sentuhan pemerintah mampu memaksimalkan potensi wisata di desa dengan memperhatikan tetap kelestarian lingkungan dan peningkatan ekonomi masyarakat.(tyo/bua)

..

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img