Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Diarak Relawan
Kubu Prabowo Janji Beri Kejutan saat Daftar di KPU
MALANG POSCO MEDIA- Dua pasangan bakal capres-cawapres mendaftar di KPU saat hari pertama pendaftaran kemarin, Kamis (19/10) kemarin. Sedangkan kubu Prabowo Subianto pastikan akan beri kejutan saat pendaftaran.
Pertama yang mendaftar Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin). Usai mendaftar, Anies dan Muhaimin menggelar orasi kebangsaan. Anies terlebih dahulu menyampaikan orasinya.
Bakal capres yang diusung Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) itu membuka orasinya dengan mengucapkan apresiasi kepada para relawan yang telah datang dari penjuru Indonesia.
“Teman-teman semua yang saya hormati yang saya banggakan hadir bersama kita semua para tokoh-tokoh relawan yang hadir bersama kita datang dari berbagai penjuru Indonesia khusus untuk mengantarkan pendaftaran ini,” kata Anies di hadapan para pendukungnya di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta.
Dalam orasinya, ia mengatakan bahwa pasangan Anies-Gus Imin optimistis membawa perubahan dan akan menghadirkan kesejahteraan bagi Indonesia.
Dalam orasinya, Anies tidak hanya ingin melindungi, mencerdaskan, dan memajukan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Namun juga ingin terlibat di dalam menjadikan dunia yang aman dan damai. Ia juga mendukung kemerdekaan untuk Palestina.
Setelah Amin, giliran kedua pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md yang mendaftar. Ganjar Pranowo berterima kasih dan mengatakan bahwa dia mencintai semua relawan dan pendukungnya yang mengantarkan ke KPU.
“Khususnya, kepada semua relawan, dari lubuk hati kami yang terdalam, kami ingin menyampaikan I love you full,” kata Ganjar dalam orasinya di Tugu Proklamasi, Jakarta, kemarin.
Ganjar pun menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada partai koalisi yang mendukungnya maju ke Pilpres 2024. Yakni PDI Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hanura dan Partai Perindo.
Bakal pasangan capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud Md bertolak dari Tugu Proklamasi menuju Kantor KPU. Mereka diiringi ribuan relawan.
Sementara itu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengatakan Ganjar Pranowo-Mahfud Md merupakan harapan baru bagi rakyat untuk mempercepat kemakmuran dan daya unggul bangsa Indonesia.
Menurut dia, Ganjar-Mahfud telah berkomitmen dalam menegakkan keadilan. Mereka juga dikenal sebagai pemimpin yang jujur, amanah, dan berpengalaman.
Oleh karena itu, Megawati mengatakan ada harapan baru bagi Indonesia di pundak Ganjar-Mahfud. Dia pun meminta dukungan seluruh rakyat Indonesia agar Ganjar-Mahfud terpilih dan memenangi Pilpres 2024.
Berbeda dengan kubu Prabowo Subianto. Belum ada kabar kepastian waktu mendaftar di KPU. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan waktu pendaftaran sebagai kontestan Pilpres 2024 yang dilakukan akan oleh pihaknya menjadi elemen kejutan atau element of surprise.
“Soal timing pendaftaran saja sudah element of surprise. Kami menikmati keleluasaan waktu ini, tidak perlu buru-buru, orang kami mau menang kok,” kata Habiburokhman.
Sebab kata dia, bakal capres Prabowo Subianto menjadi sosok yang akan dinanti-nanti publik untuk mendaftarkan diri sebagai peserta Pilpres 2024 ke KPU RI.
“Justru bagus. Situasi saat ini pun sudah memberikan angin segar ke Pak Prabowo. Anda bayangkan, ada dua pasangan capres daftar hari ini, yang ditanyakan oleh rakyat ‘Eh, kapan Pak Prabowo mendaftar? Pasangannya siapa?’ Curious (penasaran), kepo, dan bersemangat sekali lho menanti calonnya Pak Prabowo ini,” paparnya.
Dia menyebut pihaknya juga tak tergesa-gesa mengumumkan bakal cawapres dan mendaftarkan diri sebagai kontestan pilpres. Sebab memiliki banyak kandidat bacawapres melimpah untuk disandingkan dengan Prabowo.
“Santai justru karena kami memiliki stok bacawapres yang amat berlimpah gitu loh. Jadi Pak Prabowo ini kan tinggal memilih yang terbaik dari yang baik-baik,” ucapnya.
Selain itu, lanjut dia, KPU RI telah mengalokasikan waktu pendaftaran bakal capres-cawapres yang cukup. Yakni sepekan lamanya dari tanggal 19 hingga 25 Oktober 2023. (ntr/van)