.
Friday, November 8, 2024

Infrastruktur; Jalan Raya Karangan Rusak Parah

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Beberapa jalan raya di wilayah Kecamatan Karangploso mengalami kerusakan parah. Berdasarkan pantauan Malang Posco Media, Senin (8/1), ruas jalan yang mengalami rusak terdapat di Desa Kepuharjo ke arah Desa Ngenep.

Lalu di Jalan Raya Karangan Desa Donowarih. Jalur alternatif ke arah Kecamatan Giripurno, Kota Batu ini terlihat paling parah. Masyarakat di sana menaruh rambu-rambu berupa ban bekas dan ember di ruas jalan yang rusak. Informasi yang dihimpun dari warga sekitar, rusaknya jalan raya rata-rata disebakan oleh curah hujan yang tinggi.

- Advertisement -

“Beberapa masyarakat sempat menambal dengan material seadanya. Tapi rusak lagi karena hujan. Mungkin karena materialnya kurang kuat,” ujar Dimas, yang membuka tempat cucian motor persis tepi jalan yang rusak.

Kendati demikian, Dimas tidak pernah melihat pengguna jalan mengalami kecelakaan lalu lintas (laka lantas). Rambu-rambu, lanjut pria usia 31 tahun itu, dipasang oleh warga sekitar sejak satu Minggu yang lalu guna mencegah laka lantas.

Di titik lainnya, masih di Jalan Raya Donowarih, sekitar SPBU, kerusakan jalan terlihat memanjang dengan berbagai ukuran. Ada yang sekitar satu meter sampai tiga meter. Di titik ini, pedagang di sana, Andi Kusnianto mengaku bila sudah dua bulan lebih dalam kondisi rusak.

Namun, disebutnya pria usia 38 tahun itu, sudah ada petugas yang memiliki wewenang perbaikan jalan datang meninjau.  “Kemarin-kemarin sudah ada petugas yang meninjau dan mengukur jalan yang rusak,” tambahnya.

Sementara itu, di jalan kampung penghubung Desa Pendem, Junrejo, Batu dengan Desa Tawangargo, Karangploso sudah terlihat diperbaiki. Ada bekas tambalan aspalnya. Beberapa bulan lalu masih dalam kondisi rusak. (den/mar)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img