Malang Posco Media – Tokoh wanita yang juga mantan anggota DPR RI, Hj Lathifah Shohib resmi mendaftarkan diri sebagai calon Bupati Malang melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), di Kantor DPC PKB Kabupaten Malang Jalan Panglima Sudirman no 77 Kepanjen, Senin (20/5) siang ini.
Rombongan Lathifah Shohib berangkat dari kantor PC Muslimat Kabupaten Malang, dengan diantar oleh anggota Fraksi PKB DPR RI Arzeti Bilbina dan perwakilan anggota Muslimat NU Kabupaten Malang.
Berkas pendaftaran Lathifah Shohib diterima langsung oleh Ketua Desk Pilkada DPC PKB Kabupaten Malang Masruri Mahalih S. Sos.
“Alhamdulillah, kami hari ini mendaftar sebagai calon bupati Malang melalui PKB, diantar oleh Mbak Arzeti Bilbina, anggota DPR RI. Beliau memang mendapat mandat langsung dari DPP PKB untuk mengantar saya mendaftarkan diri sebagai calon Bupati Malang,”kata Lathifah.
Dia menambahkan, pendaftaran ini sebagai upaya mengikuti mekanisme yang ada untuk pencalonan dirinya sebagai Bupati Malang.
Lebih lanjut, Lathifah juga mengatakan dirinya sudah melakukan pendekatan politik dengan sejumlah partai untuk berkoalisi. Saat ini pendekatan sudah dilakukan dengan Partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Gerindra dan Partai Golkar. “Kami menyamakan persepsi tentang Kabupaten Malang. Alhamdulillah responnya bagus, ” ujarnya.
Disinggung siapa yang akan mendampingi dirinya dalam kontestasi Pilkada 2024 Kabupaten Malang, Lathifah mengatakan menyerahkan semuanya kepada DPP PKB. Dia menyebutkan sebagai kader patuh dengan perintah partai.”Kami menunggu dari DPP PKB untuk pasangan maupun rekom,” tegasnya.
Sementara itu Ketua Desk Pilkada DPC PKB Masruri Mahalih S. Sos mengatakan, saat ini PKB Kabupaten Malang membuka pendaftaran tahap kedua. Pendaftaran tahap dua ini dibuka mulai tanggal 18 Mei 2024 – 31 Mei 2024. Pendaftaran tahap dua ini dibuka untuk memberikan peluang atau wadah para calon maju dalam kontestasi Pilkada.
Diungkapkan, saat ini total ada tiga orang yang telah mendaftar sebagai calon Bupati Malang melalui DPC PKB yakni Ir H Kholik, Unggul Nugroho dan Lathifah Shohib.(ira/nug)