Malang Posco Media, Malang – Bermain bermanfaat untuk perkembangan moral, motorik, kognitif, bahasa, dan sosial anak. Area bermain meliputi area bermain aktif, bermain alam, bermain kreatif, serta bermain diam. Salah satu area bermain diam adalah perpustakaan mini.
Perpustakaan mini mempunyai tiga peranan penting, yaitu sebagai sumber belajar, sumber informasi, serta hiburan. Perpustakaan mini memudahkan anak mengakses jendela dunia dan sangat menyenangkan karena bersifat non formal dan berada di luar ruangan. Penyediaan buku untuk anak sebaiknya efisien sesuai usia dan genre. (*/nda)
Penulis:
Dr. Tutik Setianingsih, MSi dan Darjito,SSi, MSi
Departemen Kimia Universitas Brawijaya Malang
Sumber Teks: Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan Vol 6 No 2 April 2024