Monday, March 10, 2025

SMAI Almaarif Singosari

Perdana, Siswa Mengikuti Ponram di Pesantren

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Sebanyak 722 siswa dari Yayasan Pendidikan Almaarif Singosari pada Bulan Suci tahun ini melaksanakan kegiatan Pondok Ramadan yang berbeda dari tahun sebelumnya. Kali ini, siswa rumahan (non pondok pesantren) dari MTs, SMP Islam, MA, SMA Islam dan SMK Plus Almaarif Singosari mengikuti kegiatan Pondok Ramadan di Pesantren Almaarif Singosari.

Dibuka oleh Ketua YP Almaarif Singosari, KH. Anas Noor, S.H., M.H., pada Jumat (7/3) siang. Sebanyak 256 siswa SMAI Almaarif Singosari menjadi siswa pertama yang mengikuti Pondok Ramadan di Pesantren Almaarif Singosari.

-Advertisement- Satu Harga Tiga Media

Gus Anas, sapaan akrabnya menjelaskan, bahwa kegiatan Pondok Ramadan sudah dilaksanakan di unit-unit setiap tahunnya. Sedangkan tahun ini merupakan tahun pertama kegiatan tersebut ditempatkan di pesantren. “Ini merupakan momen yang sangat tepat untuk mengembalikan suasana di Pesantren Almaarif Singosari. Karena sejak awal pandemi, pesantren ini belum berfungsi maksimal,” ujarnya saat memberikan sambutan.

Gus Anas menyebutkan, kegiatan ini bisa mengenalkan pada siswa dan masyarakat, bahwa YP Almaarif Singosari sudah memiliki pesantren. Selain itu, selama kegiatan pondok pesantren, yayasan memberikan beberapa fasilitas seperti, terdapat 42 kamar yang bisa dimanfaatkan oleh siswa selama Pondok Ramadan dan fasilitas lainya selama kegiatan. Sehingga siswa yang tidak mukim di pondok bisa merasakan bagaimana kehidupan dan karakter di pesantren seperti apa.

“Kegiatan ini kami fasilitasi mulai awal hingga akhir. Setiap kamar ada ranjang untuk istirahat. Sehingga siswa tidak tidur di lantai atau karpet,” ujar Anas.

Gus Anas menyampaikan, tahun ajaran 2025/2026 Pesantren Almaarif Singosari sudah menerima pendaftaran santri baru hanya untuk laki-laki. Selain itu, pesantren ini merupakan semu salaf yang terdapat pelajar dari beberapa kitab salaf. “Pesantren ini nantinya tidak seperti pondok salaf. Kedepan akan kami lihat jika ada permintaan untuk santri putri, akan diupayakan untuk lokasi bagi santri putri,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala SMAI Almaarif Singosari, Titik Susanti, S.Pd menyampaikan, kegiatan Pondok Ramadan akan di isi beberapa kegiatan seperti, Mabit, Kajian, Lomba Nadhom, Lomba Takjil, Bazar dan kegiatan keagamaan lainnya. “Kami berharap, kegiatan ini bisa memberikan pengalaman yang luar biasa bagi siswa non pondok. Sehingga mereka bisa memiliki pengalaman menjadi santri itu seperti apa,” pungkasnya. (hud/udi)

-Advertisement-

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img