spot_img
Saturday, April 19, 2025
spot_img

Membangunkan Sahur Bukan Konser Musik

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Pada waktu normal saja, suara sound horeg sudah pasti bising dan gaduh. Meski banyak yang suka bahkan dijadikan ajang lomba, namun tak selayaknya sound horeg juga digass saat waktu sahur. Meski alasannya untuk membangunkan orang sahur, namun penggunakan sound horeg sangat tidak tepat. Karena orang sahur butuh dibangunkan dengan tenang, bukan dikagetkan dengan sound yang menghentak dada dan telinga.

Bukan hanya karena suaranya yang bikin gaduh, image sound horeg juga kurang pas digunakan untuk membangunkan waktu sahur. Karena momen sahur butuh ketenangan. Sahur bukan momen untuk memberikan hiburan orang-orang yang sedang khidmat makan sahur sebagai bekal berpuasa esok harinya.

-Advertisement- HUT

Masih banyak cara yang kreatif untuk membangunkan orang-orang untuk sahur. Selain tidak membuat gaduh, membangunkan sahur juga butuh etika dan batas. Karena kalau membangunkan sahur dengan cara yang di luar batas, bukannya membuat orang-orang bangun sahur. Tapi bisa memancing persoalan-persoalan di waktu sahur.

Bila ada yang tak suka dan berakibat salah paham, orang-orang bukannya bangun kemudian makan sahur. Tapi bisa jadi timbul keributan gara-gara terganggu dengan suara sound horeg. Niat baik tak selalu diterima baik kalau cara dan alat yang digunakan untuk membangunkan sahur juga tidak pas.

Karena itulah, sangat tepat bila petugas kepolisian bertindak tegas. Sound horeg yang digunakan membangunkan sahur diamankan dan pemiliknya harus membuat surat pernyataan. Ini harus dilakukan petugas kepolisian demi menjaga ketenangan dan ketertiban umum saat waktu sahur.

Kalau sound horeg di wilayah Kepanjen sudah diamankan petugas kepolisian, maka wilayah-wilayah lain harusnya menahan diri. Jangan sampai malah meniru atau pura-pura tidak tahu dengan tetap nekat menggeber sound horeg untuk membangunkan sahur. Bila nekat, maka risikonya pasti berhadapan dengan hukum dan kepolisian.

Membangunkan sahur memang ibadah. Tapi niat beribadah jangan dicampur-campur dengan kegiatan-kegiatan yang justru kontra ibadah. Beraksilah yang kreatif, cukup melalui pengeras suara atau bunyi-bunyian yang masih standar bisa diterima dan didengar masyarakat. Tak perlu menyanyikan lagu-lagu yang juga tidak pas. Ingat membangunkan sahur, bukan ajang konser musik.(*)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img