‘’Cukup Dulu Ya. Saya Konsentrasi Persiapan Assesmen’’
Malang Posco Media, SURABAYA – Dilingkungan Pemprov Jatim sebenarnya sosok Adhy Karyono A.KS., M.AP (Staf Ahli Kemensos), bukanlah orang baru. Apalagi dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa yang sebelumnya pernah menjabat Menteri Sosial RI.
Bahkan, Minggu kemarin, Adhy Karyono dikabarkan sempat bertemu Gubernur Khofifah Indar Parawansa di Jakarta. Tepatnya, sebelum Gubernur Khofifah bertolak ke Kalimantan Timur untuk menghadiri acara dengan Presiden Joko Widodo. Benarkah?
‘’Saya tidak ada ketemu dengan beliau (Gubernur Khofifah). Dan sudah lama belum ketemu lagi,’’ elak Adhy Karyono, salah satu pelamar Sekdaprov Jatim yang dinyatakan lolos administrasi kepada Malang Posco Media, Senin (14/03) siang.
Adhy, yang mantan sekretaris pribadi Mensos Bachtiar Hamzah di era Kabinet Indonesia Bersatu 2001-2009, kini tengah tekun dan serius menyiapkan diri menghadapi Seleksi Assesmen, 16 s/d 18 Maret 2022.
Assesmen harus dijalani sebagai konsekuensi Adhi lolos seleksi administrasi yang digelar Pansel Sekdaprov Jatim. Assesmen akan digelar di Assesmen Center Badan Kepegawaian Negara (BKN), Jakarta.
‘’Mas, cukup dulu ya. Saya lagi konsentrasi persiapan assesmen,’’ pungkas Adhy pejabat kelahiran Jawa Barat ini, meyakinkan.
Seperti diberitakan Malang Posco Media, Nama Adhy Karyono, Staf Ahli Bidang Perubahan dan Dinamika Sosial Kemensos RI, mulai ramai dibicarakan di Jawa Timur. Adhy, masuk satu diantara 8 pejabat yang ikut berkompetisi meraih kursi Sekdaprov Jatim.
Dikonfirmasi soal keikutsertaannya mendaftar sebagai calon Sekdaprov Jatim, Adhy tidak menampiknya. Seperti peserta lainnya, Adhy memilih menyerahkan sepenuhnya proses pemilihan Sekdaprov Jatim kepada Panitia Seleksi (Pansel) Sekdaprov Jatim.
‘’Makasih doanya mas. Tapi, saya masih kosentrasi (pekerjaa) yang lain. Di Surabaya (pemilihan Sekdaprov Jatim) masih proses. Saya juga belum tentu lolos,’’ papar Adhy ketika dihubungi Malang Posco Media, Senin (14/03) pagi. (has)