MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Menjadi salah satu perayaan tradisional masyarakat Tionghoa, Festival Mooncake memiliki makna yang besar. bertepatan dengan pertengahan musim gugur (mid autumn) dan diadakan setiap tahun pada tanggal 15 bulan ke-8 dalam penanggalan Cina. Festival Mooncake menjadi waktu yang istimewa bagi masyarakat Tionghoa untuk merayakan dan berkumpul bersama keluarga dan teman-teman.
Pada acara spesial itu, Ah Yat Abalon Forum Restaurant Malang yang menjadi salah satu outlet restoran di Harris Hotel Malang turut menghadirkan pengalaman istimewa dalam memeriahkan Festival Mooncake.
“Setiap mooncake dibuat dengan penuh ketelitian dan dedikasi tinggi oleh executive dimsum Chef kami, menunjukkan keahlian dan perhatian yang diberikan oleh Ah Yat Abalone dalam menyajikan pengalaman kuliner yang istimewa kepada para pelanggannya terutama pada perayaan yang besar ini dan dapatkan promo Early Bird pre order diskon 10 persen hingga 6 Agustus 2023,” kata Marketing and Brand Manager Harris Malang, Aditya Kurniawan kepada Malang Posco Media, kemarin.
Dijelaskannya, Ah Yat Abalone Malang telah merancang dan menghadirkan baked mooncake dan snowy mooncake yang unik. Snowy mooncake berisi filling creamy yang membuat mooncake ini spesial, dengan menggunakan bahan-bahan premium dan impor memberikan cita rasa yang mewah dan istimewa bagi para penikmatnya.
Dalam penyajiannya, mooncake ini dikemas dengan tampilan yang sangat elegan, menjadikannya pilihan yang sempurna sebagai hadiah atau hampers untuk keluarga, teman, atau rekan bisnis. “Ah Yat Abalone Malang menawarkan mooncake ini dalam dua pilihan kemasan, yaitu mooncake personal box dan hampers yang berisikan tiga kue,” ungkapnya.
Ditambahkannya, Mooncake personal box dibanderol mulai dari Rp 90 ribu hingga Rp 129 ribu per buahnya. Sementara mooncake hampers dijual dengan harga mulai dari Rp 309 ribu hingga Rp 399.800 per kotak berisikan tiga pilihan mooncake. Rayakan momen spesial ini dengan memberikan mooncake Ah Yat Abalone sebagai hadiah atau menikmatinya sendiri.
“Dengan sentuhan cita rasa premium dan desain yang elegan, mooncake ini akan memanjakan lidah dan memberikan pengalaman tak terlupakan dalam menyambut Festival Mid Autumn,” tandasnya. (adm/aim)