MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Atria Hotel Malang (AHMAL) berusaha dekat dengan masyarakat. Berbagai upaya dilakukan agar keberadaan hotel ini memberikan manfaat untuk sekitar, salah satunya dengan Kids Coloring Competition.
Lomba dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional tersebut diikuti oleh 58 peserta dari beberapa TK di Malang. Tujuannya untuk memberikan wadah kepada anak agar bisa unjuk prestasi dan kreativitas.
Marketing Communication AHMAL, Rozaliani Devi, mengatakan, dalam lomba ini pihaknya mengangkat tema Ragam Budaya Bangsa dengan tujuan untuk mengenalkan keberagaman budaya yang ada di Indonesia.
“Kami senang melihat antusiasme yang tinggi
dari keluarga yang hadir untuk berpartisipasi dalam lomba ini. Terbukti dari jumlah pesertanya lebih dari 50 anak,” ungkap Debi.
Ia melanjutkan, peserta lomba ini hanya perlu datang, karena Atria Hotel Malang telah menyediakan media gambar berupa talenan yang sudah diberikan gambar dasar, cat acrylic, kuas dan palet. Sehingga peserta bisa berkreasi sekreatif mungkin dengan alat yang telah disediakan.
Keseruan mewarna di Hari Anak Nasional tersebut sangat tergambar selama acara berlangsung. Peserta banyak berimajinasi melalui warna-warna ceragh yang dituangkan pada gambar.
“Melihat reaksi yang sangat positif dari para orangtua dan peserta kedepannya AHMAL akan konsisten menyelenggarakan beragam kegiatan menarik lainnya yang melibatkan anak-anak dan orang tua,” urainya.
Kids Coloring Competition yang diadakan pada Minggu (24/7) lalu ini turut mengundang penulis dan kurator buku anak, Lintang Pandu Pratiwi. Ia ditunjuk sebagai dewan juri di acara ini. (sam/lin)