spot_img
Saturday, May 4, 2024
spot_img

Alfamart Bagikan Ratusan Buku Bacaan di Malang Raya

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media-Alfamart membagikan ratusan buku bacaan di Malang Raya, Sabtu (17/9). Pembagian buku ini merupakan bagian dari CSR PT Sumber Alfaria Trijaya (PT SAT).

Regional Corcom Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Mochammad Faruq Asrori

Menurut Regional Corcom Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Mochammad Faruq Asrori, program Alfamart ini membantu taman bacaan, perpustakaan dan komunitas pegiat literasi.

“Sebelumnya kami juga sudah membagikan buku di Kabupaten Jombang. Sekarang ini di Malang Raya. Kami berharap masyarakat makin rajin membaca, karena literasi menyebabkan wawasan dan pengetahuan makin bertambah,” ujarnya Sabtu (17/9).

Pembagian buku ini Alfamart menggandeng Go Read yakni komunitas para relawan penebar literasi.

“Komunitas Go Read yang berdiri sejak tahun 2016, telah memiliki data based yang bagus soal perpustakaan dan taman bacaan yang membutuhkan donasi buku,” kata alumnus Fakultas Hukum Universitas Jember ini.

Sementara itu Ketua Go Read Santoso Mahargono yang tergabung dalam Forum Komunikasi Taman Baca Masyarakat (FKTBM) Malang Raya sangat mengapresiasi bantuan buku dari Alfamart. Buku buku tersebut rencananya akan dibagikan ke wilayah Malang Raya yang akan dibantu sekitar 15 relawan

“Banyak pengelolah taman bacaan yang memerlukan donasi buku, karena untuk membeli sendiri hargabya relatif mahal,” tukasnya.(jon)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img