Malang Posco Media, Malang – Beragam upaya dilakukan Dinas Perhubungan (Dishub) Pemerintah Kabupaten Malang untuk memberikan kemudahan akses menuju tempat wisata Pantai Balekambang. Selain menyiapkan jalur alternatif, Dishub juga menyediakan mobil derek di area Jembatan Pelangi, Desa Srigonco, Kecamatan Bantur.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Malang Bambang Istiawan mengatakan mobil derek ini disiapkan untuk mengantisipasi adanya kendaraan yang tidak dapat menanjak atau terjebak lumpur.
“Jalan Raya Srigonco tidak jauh dari Jembatan Pelangi saat ini masih pembangunan. Kondisi jalannya menanjak dan berlumpur, terutama saat hujan atau setelah hujan. Sehingga untuk mengantisipasi ada kendaraan yang mogok tidak kuat menanjak atau terjebak di lumpur, kami siapkan kendaraan derek,’’ katanya.
Bambang mengatakan, kendaraan derek yang disiapkan bukan kendaraan derek pada umumnya, namun jeep.
“Kami bekerjasama dengan komunitas jeep disana. Kendaraan memang tidak standby. Tapi on call. Jika sewaktu-waktu ada kejadian, mereka akan dihubungi petugas untuk membantu penanganan,’’ tambah mantan kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Malang ini.
Bambang menyebut mobil derek ini disiapkan sejak lama. Bahkan sebelum hari raya lalu. Penyiapan mobil derek ini seiring dengan adanya beberapa kejadian di wilayah tersebut.
“Awalnya disiapkan untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan yang melintas disana selama libur lebaran. Tapi kemudian, begitu selesai lebaran, teman-teman dari komunitas jeep masih siap untuk memberikan bantuan, jika ada kejadian, sehingga sampai saat ini pun tetap disiapkan,’’ tambah Bambang.
Mantan kepala Satpol PP Kabupaten Malang ini juga mengatakan penyiapan mobil derek ini sekaligus sebagai upaya kelancaran lalulintas di wilayah tersebut.
“Jadi pernah ada mobil yang tidak bisa menanjak, akibatnya macet. Dengan adanya mobil derek, maka hal itu bisa segera ditangani,’’ urainya.
Disinggung dengan kapan pembangunan jalan tersebut selesai? Bambang enggan berspekulasi. Itu karena pembangunan jalan ditangani langsung oleh pusat. “Kalau dari awal pembangunan targetnya dua tahun. Tapi kami belum bisa memastikan. Langsung pusat soalnya,’’ tambahnya.
Dia sendiri berharap, dengan pembangunan jalan yang dilakukan ini, akses ruas jalan Gondanglegi- Balekambang semakin bagus dan memudahkan masyarakat menggunakan jalan. Selain itu dia juga berharap dengan jalan yang bagus, berdampak pada meningkatnya pariwisata di Kabupaten Malang, dan meningkatnya ekonomi masyarakat di Kabupaten Malang.(ira/jon)