.
Friday, November 22, 2024

Arema FC Kecewa Fortes Sudah Resmi Dikenalkan PSIS

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Arema FC dikejutkan dengan kabar sepakatnya striker Carlos Fortes dengan PSIS Semarang. Bahkan, Jumat (1/4) siang ini, sang pemain sudah diperkenalkan Laskar Mahesa Jenar bersama Taiesei Marukawa. Manajemen Arema FC pun menyayangkan keputusan Carlos Fortes yang menyalahi aturan kerja sama dengan manajemen tim Singo Edan.

Dalam kontrak yang sudah disepakati, kontrak Carlos Fortes habis pada 31 April 2022 mendatang. Artinya, masih ada satu bulan waktu yang tersisa ikatan Arema FC dan Carlos Fortes.

“Tentu sangat disayangkan atas apa yang dilakukan oleh Carlos Fortes. Ikatan kerja sama kontrak antara Carlos Fortes dan Arema FC berakhir pada 31 April 2022 mendatang,” ungkap Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

Manajemen Arema FC sendiri terbuka seandainya ada pemain yang ingin mengakhiri kontrak lebih cepat. Namun dinilai lebih bijak jika hal itu dibicarakan lebih dulu dengan manajemen.

“Jika memang ada keinginan pribadi Fortes untuk mengakhiri kontraknya dengan Arema FC, harusnya dibicarakan dengan manajemen klub Arema FC terlebih dahulu,” ungkap Sudarmaji.

Sudarmaji menjelaskan bahwa Arema FC memang tengah dalam masa inventarisasi kebutuhan tim untuk menyambut kompetisi Liga 1 2022 yang rencananya akan digulirkan pada Juli mendatang.

Melihat rentang waktu tersebut, maka pertengahan April menjadi waktu yang ideal untuk melakukan persiapan tim. “Artinya Arema FC punya opsi priroritas untuk membicarakan masa depan Carlos Fortes,” tambahnya.

“Tentu setelah kompetisi baru saja berakhir, hari ini adalah fase untuk mempersiapkan kebutuhan. Rapot dari pelatih akan menjadi pertimbangan di untuk komposisi musim depan,” pungkas Sudarmaji. (ley)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img