MALANG POSCO MEDIA, KOTA BATU – Banyak kegiatan menarik dan positif untuk mengisi liburan sekolah saat ini. Salah satunya Aston Inn Batu hotel yang menggelar acara memasak khusus di liburan sekolah bertajuk “Cooking Kids Edisi Membuat Pizza” pada Kamis (22/6) kemarin.
Yulia W. Sari, Assistant Direct of Sales Aston Inn Batu mengatakan, tujuan Cooking Kids Edisi Membuat Pizza bertujuan memberikan pengalaman menyenangkan dan edukatif kepada para calon koki muda. Khususnya untuk mengisi liburan sekolah dengan hal positif.
“Melalui Event interaktif ini, kami bertujuan untuk merawat keterampilan kuliner mereka, membangkitkan semangat mereka dalam memasak dan menginspirasi mereka untuk membuat pilihan makanan yang lebih sehat. Ini adalah kesempatan bagi anak-anak untuk bersenang-senang sambil belajar keterampilan berharga di dapur untuk mengisi suasana liburan,” ujar Yulia kepada Malang Posco Media, kemarin.
Terbukti dengan adanya kegiatan tersebut, anak-anak yang berpartisipasi diajak untuk berinteraksi, praktik langsung, menyiapkan adonan, pembuatan saus hingga pemilihan topping. Selain itu mereka juga diperkenalkan dengan berbagai gaya pizza dan didorong untuk mengeksplorasi kreativitas mereka dengan merancang kombinasi rasa yang unik.
“Terpenting workshop ini akan menekankan pentingnya nutrisi dan kebiasaan makan sehat bagi anak dengan mempromosikan pendekatan makanan yang seimbang. Serta memberikan pengalaman memasak yang tak terlupakan bagi anak-anak di Aston Inn Batu,” kata Yulia.
Pada acara memasak yang dilaksanakan di Swimming Pool Aston inn Batu, diikuti belasan anak-anak usia 5-9 tahun. Tak tanggung-tanggung, anak-anak tersebut belajar memasak di bawah bimbingan para koki berpengalaman untuk mempelajari rahasia mengulen adonan, memilih bahan segar, dan menciptakan kreasi pizza pribadi mereka sendiri.
Yulia menambahkan bahwa Event Cooking Kids Edisi Membuat Pizza terbuka untuk anak-anak usia 5 – 9 tahun dan akan berlangsung di setiap hari Minggu pada jam breakfast di Belis Kitchen and Bar. Orang tua diperbolehkan bergabung dan menyaksikan perjalanan kuliner anak mereka.
“Bagi yang berminat dan tertarik dalam kegiatan ini, calon peserta bisa memesan tempat atau informasi lebih lanjut dengan menghubungi 0812 3453 8908. Kami juga membatasi peserta agar Event Cooking Kids benar-benar dirasakan manfaatkan oleh peserta,” pungkasnya. (eri/udi)