spot_img
spot_img
Friday, March 29, 2024
spot_img
spot_img

Awas Penyakit Kencing Tikus Saat Musim Penghujan

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Memasuki musim penghujan, waspada berbagai penyakit yang sering muncul saat kondisi lingkungan lembab akibat musim hujan. Seperti halnya dampak akibat terjadinya banjir, yang sering disebut dengan penyakit ‘Kencing Tikus’.

Penyakit yang memiliki nama asli Leptospirosis ini, sering menjangkit masyarakat yang terkena dampak banjir. Sehingga harus menjadi perhatian bersama, agar masyarakat yang sering terdampak banjir bisa lebih waspada.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang dr. Husnul Muarif mengatakan, penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang dinamakan Leptospira. Bakteri ini memang biasa ditemukan di urine hewan liar, dan dalam hal ini banyak dibawa oleh tikus liar.

“Penyakit Leptospirosis ini, bisa menyebar melalui air atau tanah yang telah terkontaminasi urine dari hewan pembawa bakteri Leptospira. Dalam hal ini hewan pembawa bakteri Leptospira, banyak ditemukan pada hewan tikus liar (tikus got),” ungkapnya.

Untuk proses penyebaran bakteri bisa terjadi, akibat kontak langsung antara kulit dengan urine hewan pembawa bakteri Leptospira. Atau terjadi kontak antara kulit dengan air atau tanah yang sudah terkontaminasi urine hewan pembawa bakteri Leptospira.

Selain itu, dengan mengonsumsi makanan yang terkontaminasi urine hewan pembawa bakteri Leptospira juga bisa menjadi penyebab terjangkit penyakit Kencing Tikus ini. Bakteri ini dalam penyebarannya biasa masuk ke dalam tubuh melalui celah dari luka yang terdapat pada kulit.

“Bakteri Leptospira ini bisa masuk ke dalam tubuh melalui luka terbuka. Baik itu luka kecil seperti luka lecet, maupun luka besar seperti luka robek. Bakteri ini juga dapat masuk melalui mata, hidung, serta mulut,” jelas Husnul. (rex/jon)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img