MALANG POSCO MEDIA, KOTA BLITAR – Arema FC unggul dengan skor 3-1 atas Barito Putera di babak pertama laga pekan 27 BRI Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Soepriadi Kota Blitar, Minggu (13/3) malam. Tiga gol Singo Edan dicetak tiga strikernya Dalberto, Dedik Setiawan dan Charles Lokoli Ngoy.
Dalam laga ini, Pelatih Ze Gomes mempertahankan winning team ketika mengalahkan Persija. Achmad Maulana, Thales Lira, Julian Guevara dan Alfarizi mengawal pertahanan di depan Lucas Frigeri. Sedangkan kuartet di lini tengah mengandalkan Dedik Setiawan, Arkhan Fikri, Pablo Oliviera, dan Bayu Setiawan. Untuk striker duet Dalberto dan Lokoli Ngoy jadi pilihan.
Arema FC sempat unggul cepat lewat Dalberto. Akan tetapi, gol tersebut dianulir karena sang striker terpantau handsball lewat checking VAR.
Dalberto akhirnya mencetak gol di menit 23, yang ditambah Dedik lima menit kemudian. Barito Putera memperkecil kedudukan melalui Mati Mier di menit 35. Tim Singo Edan kembali menjauh lewat gol Charles Lokoli.
Kedudukan 3-1 menjadi skor di 45 menit babak pertama laga yang digelar tanpa penonton tersebut. (ley)