spot_img
Saturday, July 6, 2024
spot_img

Bakti Sosial, BMGK dan Lippo Group Donasikan Kasur Hingga Sembako Ke Warga Tanjungrejo

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA- MALANG- Peduli kepada sesama menjadi salah satu aktivitas wajib yang dibangun jajaran Lippo Group Jatim.

Salah satunya terlihat pada, Selasa (29/3) pagi tadi. Menggandeng organisasi masyarakat Berkat Malang Gema Kasih (BMGK) Kota Malang, Lippo Group Jatim memberikan sumbangan atau donasi warga tidak mampu di wilayah Kelurahan Tanjungrejo Kecamatan Sukun Kota Malang.

Sumbangan berupa kasur, kompor gas hingga sembako diberikan pada 100 keluarga di RW 9 dan RW 13 Kelurahan Tanjungrejo Kecamatan Sukun. Penyerahan sumbangan diberikan secara simbolis melalui pengurus GKIN (Gereja Kristen Injili Nusantara) Anugerah di Jalan Sukun Gempol.

Direktur Mall Malang Town Square (Matos) Fifi Trisjanti menyampaikan pihaknya menyalurkan sebanyak 50 kasur dan 50 unit kompor gas, serta 100 paket sembako kemarin.

“Kali ini kami mulai di Kelurahan Tanjungrejo ini. Kita bersama dengan BMGK juga mengumpulkan donasi ini,” tegas Fifi.
Ia menjelaskan, pada awalnya, donasi dan sumbangan tersebut dikumpulkan pihaknya untuk donasi ke bencana Semeru. Akan tetapi melihat sudah melubernya bantuan diberikan pada korban bencana saat itu, pihaknya memilih mendonasikan ke warga lain di Kota Malang yang memang membutuhkan.
Fifi yang juga pengurus BMGK Kota Malang menambahkan, tidak hanya di Kelurahan Tanjungrejo saja, rencana kedepan donasi dan sumbangan akan menyasar ke tempat lain.

“Salah satunya ke warga di Supit Urang (TPA Supit Urang). Kalau memang ada wilayah lain yang butuh nanti bisa informasikan ke kami, bisa kami survey untuk bisa menerima donasi ini,” tegas Fifi.

Sementara itu Lurah Tanjungrejo, Abdul Azis mengungkapkan terimakasihnya pada kepedulian Lippo Group Jatim dan BMGK Kota Malang.

Menurutnya bantuan apapun bentuknya dirasa sangat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan di wilayahnya.
Azis menyampaikan pula bahwa kurang lebih 30 ribu jiwa orang hidup di Kelurahan Tanjungrejo. Akan tetapi dari jumlah tersebut 15 persen diantaranya masuk kalangan penduduk dengan ekonomi menengah ke bawah.

“Maka dari itu kami sangat berterima kasih. Ini pengabdian yang betul bisa dirasakan. Pengurus gereja juga sangat peduli mendata. Dan dari Lippo Group dan BMGK sangat peduli. Semoga ini menjadi berkah dan kiat semua dianugerahi kesehatan selalu,” tandas Azis.

Menambahkan Pendeta GKIN Anugerah Jimmy Andre menyampaikan pihaknya turut membantu melakukan pendataan warga sekitar yang kurang mampu. Melalui hubungan erat GKIN Anugerah dan BMGK Kota Malang hal ini dapat terwujud.
“Sesuai data yang kami survey 9 orang penerima bantuan hari ini, ada 5 orang di RW 9 dan 4 orang di RW 13. Salah satunya yang diberikan ini ada yang menjaga makam, ada juga yang penjaga pura. Semoga bisa bermanfaat,” pungkas Jimmy. (ica/jon)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img