spot_img
Monday, April 28, 2025
spot_img

Biaya Operasional Naik SPP Tetap, Terapkan Pembelajaran Berbasis STEM

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Sekolah Ramah Pra Sejahtera Berprestasi Raih Gold Stevie Award

Sebagai Kota Pendidikan, tidak hanya institusi pendidikan tinggi saja yang diunggulkan. Lembaga Pendidikan seperti Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) pun memberi kontribusi besar. Salah satunya Kelompok Bermain (KB) Raudhatul Athfal (RA) Islam Terpadu (KB RA IT) Impianku Kota Malang. Yakni meraih Gold Stevie Award Tahun 2025.

MALANG POSCO MEDIA-Sekolah anak usia dini yang berlokasi di Jalan Tombro Selatan dan Jalan Atletik Tasikmadu Kota Malang ini baru saja meraih Gold Stevie Award Tahun 2025. KB RA IT Impianku Malang mendapatkan penghargaan untuk kategori dampak sosial. Atau untuk kategori Excellence in Social Impact (Up to 20 Employees).

-Advertisement- HUT

Penghargaan ini akan diserahkan Mei mendatang di Seoul, Korea Selatan. Ini sebagai pengakuan atas dedikasi sekolah dalam menyediakan pendidikan bermutu bagi kalangan prasejahtera.

Ketua Yayasan Harapanku (Yayasan yang menaungi KB RA IT Impianku Malang) Harry Irawanto Utomo, S.Sos, CWC, menjelaskan penghargaan ini menempatkan KB RA IT Impianku sebagai salah satu organisasi yang diakui secara internasional atas kontribusinya terhadap masyarakat.

Ia menceritakan, sejak didirikan pada tahun 2008, sekolah ini menetapkan biaya SPP hanya Rp 100 ribu per bulan. Hingga kini tidak pernah mengalami kenaikan, meski biaya operasional terus meningkat.

“Kami tetap menempati bangunan sewa. Hanya menghadirkan pendekatan pembelajaran berbasis STEM (Science, Technology, Engineering, Mathematics) serta metode Montessori,” tegas Harry.

Untuk diketahui pembelajaran berbasis STEM umumnya ditemukan di sekolah-sekolah elite. Namun semua itu diberikan kepada anak-anak dari keluarga sederhana, tanpa membebani biaya tambahan.

Harry  menjelaskan   KB RA IT Impianku Malang didirikan dengan tujuan membentuk generasi muda yang beriman dan beradab.  Yakni, lanjutnya dengan dimulai dari sebuah kelas sederhana di Malang. Dan memfokuskan pada pendidikan Islami yang memberikan dasar iman yang kuat bagi anak-anak usia dini. Dengan dukungan penuh dari para pendidik yang berdedikasi. Mulai menanamkan nilai-nilai keislaman melalui pendekatan yang ramah anak.

“Kami ingin membuktikan bahwa pendidikan berkualitas tidak harus mahal. Sekolah kecil dari gang sempit pun bisa memberi kontribusi besar jika dijalankan dengan visi yang benar,” ujar Harry.

Diketahui, Tahun 2024 menjadi tonggak penting dalam perjalanan institusi ini. Karena sudah mendapat penghargaan Best Preschool dan Excellence in Pedagogy di Asian Education Awards 2024.

Dari sini, fasilitas seperti ruang kelas Montessori, aplikasi ImpiankuConnect, dan program parenting rutin semakin diperkuat. Lebih dari 1.000 siswa telah lulus, dan ratusan di antaranya berhasil hafal Juz 30 sebelum usia 6 tahun.

Dalam proses penilaian, dewan juri Stevie Awards menyoroti kontribusi sosial nyata yang dijalankan sekolah ini secara konsisten selama bertahun-tahun. Antara lain beasiswa penuh untuk puluhan anak yatim dan dhuafa setiap tahun hingga parenting gratis berbasis metode nabawiyah untuk lebih dari 700 orang tua.

Kepala KB RA IT  Impianku Kota Malang Diana Yuli Anggraeni, S.Psi, menyampaikan bahwa penghargaan ini bukan sekadar simbol kehormatan, tapi menjadi tanggung jawab untuk terus menjaga nilai-nilai sosial dan kualitas pendidikan.

“Kami belum tahu apakah bisa hadir langsung ke Korea karena masih mencari dukungan pembiayaan. Tapi bagi kami, keberadaan sekolah ini untuk masyarakat jauh lebih penting dari seremoni penghargaan mana pun,” pungkas Diana. (sisca angelina/van)

-Advertisement-.

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img