MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Sejumlah daerah di Kabupaten Malang rawan terjadi bencana alam. BPBD Kabupaten Malang menyarankan agar KPU Kabupaten Malang mendistribusikan logistik Pilkada 2024 lebih awal. Ini diungkapkan Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan.
Menurutnya, Pemilu digelar di bulan November 2024. “Di bulan-bulan itu rawan terjadi longsor ataupun banjir,” terangnya. Seperti banjir bandang tanah longsor di kawasan Pujon, Ngantang dan Kasembon. “Akses ditutup selama beberapa hari. Nah, ini harus segera diantisipasi oleh KPU agar distribusi logistik aman,” ujarnya.
Dijelaskan dia, ancaman bencana juga bisa terjadi di kawasan Malang Selatan. Seperti banjir di Sumbermanjing wetan dan Gedangan. “Peristiwa sebelumnya, ada beberapa desa yang akan terhambat distribusi logistik,” lanjut dia.
“Kami sudah rekomendasikan ke KPU terkait jadwal pendistribusian logistik. Teman-teman KPU harus memiliki planning terburuk apabila di masa masa mendekati hari pendistribusian logistik terjadi bencana, maka distribusi logistik harus dilakukan lebih awal,” tutupnya. (mar)