Malang Posco Media, Yogyakarta-Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) bekerjasama dengan Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gajah Mada (FEB UGM) melakukan penandatanganan MoU di Yogyakarta, Kamis (27/7). Kerjasama ini mencakup pengembangan SDM,program magang dan penelitian.
‘’Ke depan,kami berharap bisa dibantu oleh UGM terutama terkait pengembangan SDM. Karena kami butuh talenta-talenta terbaik untuk mengisi kompetensi,’’ tegas Kepala BPKH Fadlul Imansyah dalam siaran pers kepada Malang Posco Media, Jumat (28/7).
Ditambahkan, pihaknya juga membutuhkan kajian yang bersumber dari akademisi untuk dijadikan referensi dalam membuat kebijakan. Karena itu, kerjasama ini dituangkan dalam berbagai bentuk seperti pelatihan dan program pengembangan pegawai baru.
‘’Kami pilih FEB UGM karena merupakan salah satu universitas terbaik di Indonesia dan kita butuh talenta terbaik dalam mengelola keuangan haji,’’ ujarnya.
Dekan FEB UGM Didi Achjadi menuturkan nota kerjasama yang ditandatangani tersebut meliputi penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengajaran. Hal ini juga terkait dengan program pemerintah di Kemendikbud yaitu Merdeka Belajar Kelas Merdeka (MBKM) yakni para mahasiswa mendapat kesempatan magang.
‘’Hal ini relevan dengan FEB UGM yang memili ki misi dan visi berkelanjutan (sustainabilty) di bidang keuangan, dan juga mencetak pemimpin masa depan di bisnis dan ekonomi,’’ terangnya.
Lebih lanjut, Didi Achjadi menuturkan tujuan dan kerjasama ini juga turut bertujuan agar mahasiswa dapat melihat BPKH sebagai top of mind karir. ‘’Karena BPKH juga memiliki peran krusial dalam meringankan beban biaya poenyelenggaraan ibadah haji,’’ pungkasnya. (nug/jon)