spot_img
Tuesday, September 17, 2024
spot_img

Buka Puasa, Dapat Emas Hingga Voucher DP Rumah

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Merayakan Bulan Suci Ramadan pertamanya, Grand Mercure Malang Mirama telah menyiapkan hidangan spesial. Iftar ramadan tersebut ditujukan untuk menyambut para tamunya yang ingin berbuka puasa di hotel bintang lima ini.

General Manager Grand Mercure Malang Mirama, Sugito Adhi, mengatakan, iftar buka puasa tersebut diperuntukkan untuk tamu yang menginap maupun masyarakat umum.

“Buka puasa pertama sudah akan kami sajikan menu khas Ramadan, menu-menunya nanti total ada sekitar 65-70 menu dan setiap minggunya akan dilakukan rotasi,” ujar Sugito.

Di momen spesial tersebut Grand Mercure Malang Mirama juga bakal menghadirkan menu andalan  bernuansa Timur Tengah seperti kambing guling. Juga hidangan lokal, di antaranya ada urap, udang balado dan ayam bakar bumbu rujak.

Dengan hadirnya iftar pertama hotel ini diharapkan masyarakat semakin banyak memiliki referensi berbuka puasa di hotel berbintang.  Untuk bisa menikmati buka puasa di Grand Mercure Malang Mirama, tamu cukup mengeluarkan budget sebesar Rp 220 ribu per orang.

“Dengan harga tersebut tamu bakal mendapatkan banyak keuntungan seperti grand prize sangat menarik, mulai tabungan umroh hingga emas,” urainya.

Secara rinci grand prize yang bakal menanti antara lain 3 voucher DP rumah masing-masing Rp 50 juta, 100 tabungan umroh senilai Rp 1 juta per orang, 10 keping emas dan bingkisan Bank Mandiri. Hadiah tersebut akan diundi setiap minggunya, khusus voucher DP rumah dan 10 keping emas akan diundi setelah Hari Raya Idul Fitri.

“Itu yang kami siapkan di Bulan Suci Ramadan kali ini, kami berupaya memberikan yang terbaik untuk semua tamu saat Ramadan nanti,” pungkas Sugito.

Selama Bulan Suci Ramadan, hotel ini akan menerapkan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah. Hal ini untuk mengantisipasi penularan COVID-19. (lin)

- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img