.
Thursday, December 12, 2024

Bupati Malang Raih Penghargaan BAZNAS Award 2024, Sebagai Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media, Malang – Penghargaan kembali diterima Bupati Malang H M Sanusi. Kali ini diberikan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Republik Indonesia, dalam ajang BAZNAS Award 2024 yang digelar bersamaan peringatan HUT ke-23 Baznas di  Hotel Bidakara Jakarta, Kamis (29/2).

Bupati menerima penghargaan sebagai  Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik. Piagam penghargaan itu diserahkan langsung oleh Ketua Baznas RI, Prof. Dr. KH Nor Achmad.

Bupati Malang terpilih sebagai Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik lantaran kepeduliannya sebagai kepala daerah dalam pengelolaan zakat melalui Baznas sangat tinggi. Itu dibuktikan dengan berbagai kebijakan yang dikeluarkan oleh bupati.

Baik itu berupa Instruksi Bupati maupun Surat Edaran Bupati terkait dengan pengumpulan dan pendistribuasian dana ZIS (Zakat, Infak dan Sedekah) serta Kegiatan sosial berupa bantuan terhadap fakir miskin dan bedah rumah yang selalu melibatkan BAZNAS.

“Tentunya, penghargaan ini merupakan kehormatan dan kebanggaan tersendiri bagi Pemerintah Kabupaten Malang,’’ kata Sanusi.

Dia mengatakan penghargaan ini diharapkan kian memotivasi dirinya untuk terus peduli serta memberikan dukungan agar pengumpulan zakat terus meningkat. Bahkan kedepannya, ditambahkan orang nomor satu di Pemerintah Kabupaten Malang ini,  sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Malang dengan Baznas RI, Provinsi Jawa Timur dan Kabupaten Malang harus terbangun lebih baik.

Dalam keterangan yang disampaikan kepada Prokopim Pemkab Malang, Sanusi juga mengapresiasi capaian kinerja Baznas Kabupaten Malang. Dimana Baznas Kabupaten Malang telah bekerja keras dalam mensejahterakan masyarakat dan ikut membantu Pemerintah dalam upaya pengentasan kemiskinan di Kabupaten Malang.

“Kinerja Baznas Kabupaten Malang sangat luar biasa dalam mengelola uang zakat, infaq maupun sodaqoh,’’ kata Sanusi.

Seperti diketahui Baznas Kabupaten Malang mengelola uang zakat, infaq maupun sodaqoh dari ASN Kabupaten Malang maupun dari masyarakat. Baznas menyalurkan uang zakat, infaq maupun shodaqoh itu melalui beragam program.

Mulai dari memberikan bantuan sembako kepada warga tidak mampu, memberikan biasiswa kepada anak tidak mampu, bedah rumah warga tidak mampu, juga penyaluran bantuan berupa alat kerja bagi pelaku usaha Mikro Kecil dan Menengah.

Dalam laporan Ketua Baznas Kabupaten Malang  KH Khoirul Hafid Fanani mengatakan sepanjang tahun 2023 lalu, lembaga telah menyalurkan bantuan bedah rumah sebanyak 419 unit, Program SKSS (Satu Keluarga Satu Sarjana) di Tahun 2023 sebanyak 67 anak tersebar di 4 (empat) Perguruan Tinggi di Wilayah Kabupaten Malang, penyaluran bantuan alat kerja berupa rombong bakso, rombong cilok, dan perahu di Tahun 2023 sebanyak 118 unit dan penyaluran bantuan kepada korban tragedi Kanjuruhan. (ira/bua)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img