.
Friday, December 13, 2024

Mocha Family Massage and Reflexology

Calm Candle Massage Jadi Andalan

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Setelah sukses di Sidoarjo dan Surabaya, Mocha akhirnya melebarkan sayapnya menjajaki Kota Malang yang menjadi outlet kelima. Spesialis menyajikan pijat relaksasi dan tradisional, salah satu treatment andalannya yakni Hot Stone dan Calm Candle Massage yang mungkin masih sangat jarang ditemui di Malang.

Menurut Area Manager Mocha, Ilfi Nurlaili Octaviana, Malang menjadi salah satu kota yang potensial. Apalagi membawa formula baru, dengan menghadirkan massage untuk bayi menjadi daya tarik tersendiri.

“Kami awal berdiri tahun 2022 di Sidoarjo. Kemudian melihat potensi di Malang, kami mencoba untuk memperlebar sayap dengan membawa formula baru. Dimana mulai dari outlet keempat dan Malang yang kelima, kami menyediakan juga jasa massage untuk bayi mulai dari 0 bulan atau Newborn,” ungkapnya.

Tak perlu khawatir, karena Mocha memiliki tenaga terapis dan bidan profesional yang siap memberikan pelayanan terbaik bagi para konsumen. Mereka juga telah memiliki sertifikasi terapis yang diterbitkan oleh kementerian kesehatan. Di antara treatment yang ditawarkan mulai dari tradisional, pijat refleksi, Thai Massage, Kids Massage serta Pregnancy Massage untuk ibu hamil dan menyusui. Terbaru mereka juga turut menghadirkan Hot Stone Massage dan Calm Candle Massage.

“Kami memberikan layanan pijat refleksi ini untuk semua kalangan bisa, mulai dari bayi, anak-anak, remaja, dewasa, ibu hamil sampai dengan lansia juga tersedia. Dan salah satu keunggulan kami lainnya adalah para tamu yang berkunjung bisa memilih sendiri tanpa ada biaya tambahan untuk oil yang digunakan, garam rendam serta free minuman hangat,” jelasnya.

Beberapa Massage oil yang ditawarkan seperti kopi, cokelat, strawberry, green tea, Jasmine, peppermint serta lavender. Sementara untuk garam rendam terdapat varian kopi, coklat, strawberry, bubble gum, rose, peppermint, lavender serta greentea.

“Untuk Malang sendiri kami baru saja buka pada 12 Juli lalu. Alhamdulillah antusias masyarakat sangat tinggi. Terutama untuk kalangan bayi dan keluarga. Itu cukup ramai beberapa waktu terakhir ini. Harganya masih sangat terjangkau mulai dari Rp 60 ribu saja,” ujarnya.

Ia melanjutkan, prinsip utama yang dipegang dalam membangun usaha ini adalah mampu untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada para konsumen. Berlokasi di Villa Puncak Merbabu No.Kav. 9, Karangwidoro, Dau, Kabupaten Malang. Terdapat juga beberapa paket treatment spesial yang ditawarkan. Dengan jumlah bed yang mencapai 19 bed, bisa digunakan mulai dari anak-anak hingga dewasa serta untuk laki-laki maupun perempuan.

“Kami punya terapis sendiri yang memang sudah memiliki kecakapan di sana. Sementara untuk yang bayi biasanya ditangani oleh bidan. Semua merupakan tenaga profesional yang sudah terlatih dan memiliki sertifikat,” tandasnya. (adm/nda)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img