spot_img
Thursday, July 3, 2025
spot_img

Cari Win-win Solution dengan Warga Blimbing

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kota Malang mendukung penuh rencana pembangunan Apartemen dan Vasa Hotel yang digagas Tanrise Property.

Hal tersebut  diungkapkan Ketua PSMTI Kota Malang Dr dr H Sugiharta Tandya Sp. PK kepada Malang Posco Media (MPM) di kantornya, kemarin sore.

Malang Posco Media

‘’Kota Malang akan lebih maju dan berkembang pesat jika banyak hotel berbintang,’’ ungkap Tandya meyakinkan.

Menurut Tandya, laju investasi dalam sebuah perkotaan seperti di Malang dipastikan akan membawa banyak keuntungan. Baik secara infrastruktur, finansial atau pun perekonomian secara umum.

Sebagai contoh, Tandya menyebutkan, masyarakat di sekitar berdirinya Vasa Hotel dan Apartemen Premium tentu bisa mendapat keuntungan langsung. Misalnya, melayani kebutuhan laundry, membuka kantin untuk karyawan hotel dan apartemen sampai mendapatkan pekerjaan secara langsung di hotel.

‘’Terpenting akan terjadi penyerapan tenaga kerja. Makanya saya sarankan pak Hermanto Tanoko (Founder Tanrise Property) mengumpulkan dan mendengarkan apa saja keluhan dan keinginan masyarakat sekitar,’’ tutur dokter berusia 78 tahun ini.

Selain keuntungan tersebut, lanjut Ketua Purwakes (Purnawirawan Kesehatan) Kodam Brawijaya ini, operasional kedua property milik PT Tanrise Property Indonesia akan menyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Malang. ‘’Banyak. Banyak sekali multi efek yang akan terjadi jika investasi property Pak Hermanto bisa terwujud di situ. Ingat, sekarang ini, mencari investor sangat sulit. Karena itu, kalau ada investor yang hendak menanamkan investasinya ayo kita dukung,’’ harapnya.

Tandyo menyadari, setiap kegiatan investasi tidak selamanya berjalan mulus. Seperti yang dialami PT Tanrise Property Indonesia dengan masyarakat sekitar lokasi pembangunan. Masyarakat merasa keberatan terhadap rencana pembangunan hotel dan apartamen karena berbagai masalah.

Contohnya, lanjut Tandya, masyarakat keberatan soal ketinggian apartemen dan hotel. Masalah ini bisa dicarikan solusi yang sama-sama menguntungkan. Jika hanya soal ketinggian bangunan, Tandya yakin kalau PT Tanrise Property Indonesia bisa mengatasinya.

‘’Sekali lagi, saran saya kumpulkan warga. Ajak dialog. Dengarkan apa keluhan mereka. Lalu carikan solusi dan jalan keluarnya bersama-sama. Saya yakin win win solution akan ketemu jika kedua belah pihak mau bertemu dan memahami kebutuhan masing-masing,’’ tandas Tandya.

Ditambahkan dia, Malang Raya yang dikenal sebagai gudangnya pariwisata di Jatim bahkan di Indonesia tentu sangat membutuhkan fasilitas hotel yang memadai. Selain wisawatan lokal, wisatawan manca negara pasti akan senang tinggal di Malang jika akomdasinya terpenuhi sesuai standar mereka. (has/van)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img