MALANG POSCO MEDIA GROUP – Aktor asal Inggris Henry Cavill segera membintangi film aksi “Voltron” dari Amazon Studios yang awalnya diadaptasi dari beberapa serial anime Jepang oleh Toei Animation.
Dikutip dari NME, Jumat (11/10), rincian plot “Voltron” saat ini masih dirahasiakan. Namun, konsep utama film tersebut berpusat di sekitar tim penjelajah luar angkasa yang mengemudikan robot super raksasa.
Cavill akan bergabung dengan Daniel Quinn-Toye, aktor pendatang baru dalam film dan telah terlibat dalam serial TV “Badults”. Quinn-Toye juga sempat menjadi pemeran pengganti Tom Holland dalam “Romeo & Juliet” di West End awal tahun ini.
Film “Voltron” akan disutradarai oleh Rawson Marshall Thurber, yang sebelumnya membuat film aksi Netflix “Red Notice” pada tahun 2021. Thurber juga pernah menggarap film “Skyscraper” pada tahun 2018.
Cavill baru-baru ini tampil sebentar sebagai varian Wolverine ‘Cavillrine’ dalam “Deadpool and Wolverine” produksi Marvel. Di tahun 2024, Cavill juga terlibat dalam proyek “Argylle” karya Matthew Vaughan dan “The Ministry of Ungentlemanly Warfare” karya Guy Ritchie.
Selanjutnya, Cavill akan membintangi film “Highlander” garapan Chad Stahelski dan film petualangan laga garapan Ritchie berjudul “In The Grey”. Cavill juga akan membintangi sekaligus menjadi produser eksekutif film dalam serial TV “Warhammer 40.000” mendatang.(ntr/nug)