.
Thursday, November 21, 2024

Check Calendar of Event di Kayutangan, Ada Jadwal Pertunjukan Musik Favourite Kita!

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media – Kawasan Kauman yang dikenal sebagai Kayutangan Heritage, menjelma menjadi destinasi wisata baru di Kota Malang yang mulai dibicarakan publik. Tampilan fisiknya mengalami perubahan signifikan dengan karakter khas pada langgam arsitektural tematik peninggalan kolonial Belanda sebagai kawasan heritage atau cagar budaya.

“Di sini terdapat struktur cagar budaya yang dibangun sejak 1870 hingga 1920, masih berdiri kokoh hasil upaya konservasi,” kata Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Baihaqi, S.Pd., SE, M.Si.

Tak mau ketinggalan pelaku ekonomi kreatif di sub sektor musik dan pertunjukan, melalui Disporapar Kota Malang turut berkontribusi memajukan dan meramaikan Kawasan Kayutangan Heritage.

“Adanya live music ini membuat banyak pengunjung nyaman dan betah berlama-lama disana,” tambahnya.

Lalu untuk mengetahui jadwal pertunjukan live music ini, Disporapar punya dua signage yang berisi talent dan waktu pertunjukannya, berada di depan Dealer Yamaha dan Bank Nobu.

“Mari kita dukung bersama, Kayutangan Heritage sebagai destinasi wisata baru di Kota Malang,” pungkasnya.(jon)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img