spot_img
Sunday, September 15, 2024
spot_img

Disnaker Tekan Angka Pengangguran, Buka 2.481 Lowongan Kerja

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, KOTA BATU – Job Fair 2024 digelar Dinas Tenaga Kerja Kota Batu selama tiga hari, yakni 6-8 Agustus di Pasar Induk Among Tani Kota Batu. Dalam bursa tenaga kerja tersebut terdapat 2.481 lowongan kerja dengan 78 jabatan yang dibuka.

“Job Fair kali dilaksanakan di Balai Kota Among Tani. Tujuannya untuk lebih bisa mendekati para pencari kerja. Sehingga lebih mudah diakses oleh siapapun,” ujar Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Kota Batu Adiek Imam Santoso.

Lebih lanjut, Dedek sapaan akrabnya menerangkan bahwa Job Fair digelar untuk menekan angka pengangguran di Kota Batu. Dari BPS bahwa Kota Batu beberapa tahun lalu, rangking pertama kota yang banyak pengganguran.

Diketahui angka pengangguran di Kota Batu mengalami penurunan. Tahun 2023 angka pengangguran di Kota Batu berada di angka 4,52 persen. Turun 3,91 persen dari tahun 2022.

“Dengan adanya job fair ini kami berharap masyarakat pencari kerja bisa memanfaatkan dengan baik. Sehingga dari semua lowongan diharapkan 80 persen terisi oleh tenaga kerja yang ada di Kota Batu,” bebernya.

Selain itu, menurut Dede, Job Fair digelar mengikuti tingkat dinamika pengangguran. Biasanya pengangguran meningkat pada pertengahan tahun karena siswa SMA/K baru lulus sekolah maupun mahasiswa lulus perguruan tinggi. “Untuk itu kami menggelar program tahunan Job Fair di bulan Agustus agar bisa menekan pengangguran baru,” imbuhnya.

Pihaknya mencatat sejak dibuka pukul 8.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB kemarin telah tercatat 918 calon tenaga kerja yang telah mendaftar di 20 perusahaan yang berpartisipasi.(eri/lim)

- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img