.
Thursday, December 12, 2024

Enam Hari, Tiga Korban Jambret di Gading Kasri

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media, Malang – Selama enam hari terakhir, ada tiga korban penjambretan di Kelurahan Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Ada yang sudah melapor ke petugas kepolisian ada juga yang belum.

Menindaklanjuti keluhan dan memburu pelaku, anggota reserse mobile (Resmob) Satreskrim Polresta Malang turun membantu Polsek setempat. Hal itu disampaikan Kanit Reskrim Polsekta Klojen AKP Yoyok Ucuk Suyono, Senin (16/1). “Untuk menyelidiki pelaku, kita koordinasi dengan Resmob,” ujarnya.

Dalam kondisi rawan penjabretan, pihaknya mengimbau masyarakat agar tidak membawa barang berharga keluar rumah, ke tempat publik maupun sepi. “Untuk imbauan, ditangani anggota Kamtibmas. Imbauannya, agar warga tidak membawa barang berharga keluar rumah,” aku-nya.

Sementara itu, pihaknya telah menerima laporan dari korban penjambretan. Salah satunya Yuli, warga RT 12, RW 03, mengalami kejadian pada Rabu lalu (11/1) sekitar pukul 04.35 WIB. Saat itu ada empat pelaku yang menghampiri Yuli menggunakan dua sepeda motor. Satu di antaranya turun dari motor, kemudian menarik kalung emas dan mengambil dompet, isi Handphone (HP) milik Yuli. Saat ini pihaknya sedang menyelidiki pelaku.

“Kita sudah menerima laporan kejadian Rabu lalu. Saat ini masih kita selidiki, imbuhnya.

Berdasarkan informasi yang di peroleh Malang Posco Media, selang empat hari, kembali terjadi percobaan penjambretan terhadap warga Kelurahan Gading Kasri. Namun, pelaku tidak berhasil. Mereka terlebih dahulu diketahui warga. Kemudian kabur. Hal itu dikatakan ketua Rukun Tetangga (RT) 04, RW 02. “Kemarin ada warga RT sebelah yang juga menjadi percobaan jambret. Tapi gagal. Lebih dulu diketahui warga,” ungkapnya. 

Sedangkan, korban jambret ketiga yaitu, Srimihati, usia 87 tahun, warga RT 04, RW 02. Beda dengan Yuli, Srimihati dihampiri dua orang bergoncengan saat belanja di warung dekat rumahnya, Senin (16/1) sekitar pukul 04:30 WIB. Pelaku menendang kaki kiri Srimihati hingga hampir terjatuh. Kemudian menarik kalung emas 5 gram milik Srimihati. (mp3/udi)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img