.
Friday, November 22, 2024

Fasilitasi UMKM Untuk Dorong Pemulihan Ekonomi Daerah

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Pemulihan ekonomi menjadi salah satu prioritas pemerintah, untuk melanjutkan pembangunan. Tidak terkecuali Pemerintah Kabupaten Malang. Tahun ini selain pembangunan infrastruktur, pemulihan ekonomi menjadi salah satu yang utama. Beragam program pun diciptakan, agar ekonomi di Kabupaten Malang bangkit. Salah satunya dengan membangkitkan lagi Usaha Mikro Kecil  dan Menengah.

Hal ini disampaikan langsung oleh Wakil Bupati Malang Drs Didik Gatot Subroto. Ditemui di ruang kerjanya, Didik mengatakan dengan bangkitnya UMKM maka secara perlahan perekonomian di Kabupaten Malang pun akan bangkit.

“Selama dua tahun lebih kita terkena pandemi. Tidak dipungkiri itu berdampak pada pelaku usaha, mereka kesulitan dan tidak sedikit yang gulung tikar. Tugas kita, pertama menginventarisir itu sudah dilakukan, kedua memberikan fasilitas kemudahan permodalan untuk para pelaku usaha melalui  pinjaman KUR,’’ katanya.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDIP ini mengakui, bahwa pinjaman KUR ini akan sangat membantu para pelaku UMKM untuk bisa bangkit.

“Sebelumnya pemerintah melalui OPD terkait sudah melakukan inventarisasi. Selanjutnya ya ini, memberikan memfasilitasi pelaku usaha untuk memudahkan mereka mendapatkan permodalan,’’ katanya. Didik mengaku untuk pemulihan ekonomi tidak bisa berjalan sendiri-sendiri. Harus ada sinergi.

Tidak kalah penting dikatakan Didik untuk pemulihan ekonomi adalah dengan memajukan sektor wisata. Menurut Didik salah satu bukti bahwa pariwisata mulai bergeliat saat libur lebaran lalu. Dimana selama 9 hari, wisatawan yang masuk destinasi wisata di Kabupaten Malang mencapai 300 ribu orang.

“Ini juga bukti, mulai ada geliat. Agar terus meningkat maka, fasilitasnya pun harus dilengkapi,’’ ucapnya. Yang paling penting Didik mengatakan pemerintah berupaya untuk menaikkan status PPKM Kabupaten Malang.

“Saat ini kita masih berada di level 2. Kita terus berupaya menuju level 1. Jika level 1 kami yakin, kunjungan wisata akan semakin banyak lagi, dan itu bisa berdampak pada peningkatan perekonomian,’’ urainya.

Mantan Kepala Desa Tunjungtirto Kecamatan Singosari inipun mengatakan, salah satu indikator untuk bisa naik level 1 adalah capaian vaksinasi lansia. Lantaran itulah, dia pun mengajak seluruh kepala desa dan muspika untuk bergerak kembali mensukseskan vaksinasi lansia.

“Vaksinasi lansia Kabupaten Malang sudah mencapai 60 persen lebih. Targetnya kan 70 persen. Kemarin lalu bapak bupati sudah mengumpulkan para kepala desa agar bergerak kembali mensukseskan vaksinasia lansia. Sehingga saat vaksinasi lansia sudah mencapai target, kemudian kita berada di level 1 PPKM, maka ekonomi pun akan kembali normal, seperti sebelum ada pandemi,’’ tandasnya.(ira/ggs)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img