MALANG POSCO MEDIA, JAKARTA – Arema FC tak mau terpaku pada posisi klasemen calon lawan di pekan 27 BRI Liga 1 2022/2023 saat menjamu Persik Kediri di Stadion PTIK Jakarta Selatan, Selasa (28/2) sore ini. Kembali bertemu tim penghuni zona merah, setelah sebelumnya meladeni favorit juara Persib Bandung, Tim Singo Edan memilih fokus pada gaya bermain sendiri.
Selain itu, tekad anak asuh I Putu Gede Swi Santoso ini adalah memberikan hiburan melalui penampilan terbaik di lapangan. “Terpenting setiap pertandingan kami menunjukkan yang terbaik dan bisa menghibur yang menonton,” kata Bek Arema FC Joko Susilo.
Menurut dia, penampilan terbaik asalah kewajiban bagi pemain Arema FC. Ia dan rekan-rekannya menyadari akan tanggung jawab dan tuntutan untuk memberikan penampilan yang bagus. Sehingga, tidak ada waktu memperhitungkan tim besar atau posisi calon lawan di klasemen sementara.
“Saya mewakili teman-teman, kami tak mau terpaku pada klasemen. Kami fokus saja pada tim sendiri. Bagaimana persiapan kami. Mau lawan siapapun, apakah itu tim papan bawah atau papan atas, kami tidak boleh terpengaruh,” tambahnya.
Mantan pemain PSMS Medan itu mengatakan, dengan penampilan yang bagus dan bisa menjalankan apa yang sudah di-plan oleh tim pelatih, peluang untuk memenangkan pertandingan jauh lebih besar. Selain itu, ketika gagal mendapatkan poin namun penampilan sudah maksimal maka ada obat untuk rasa kecewa. “Tapi jelas kalau bermain, targetnya tetap tiga poin,” tegas dia.
Pekan lalu, saat kalah dari Persib Bandung Pelatih I Putu Gede menyebutkan, timnya memang kalah. Tapi secara penampilan dia telah melihat greget dan motivasi para pemain ketika meladeni Maung Bandung. Kalah hanya faktor luck. Akan tetapi, dari hasil itu timnya memiliki modal bagus melawan Persik Kediri.
“Semua bisa tampil luar biasa, menunjukkan permainan terbaiknya. Kami memiliki modal untuk bermain dan hasil lebih baik,” kata dia.
Menurut Putu Gede, timnya butuh hasil lebih baik saat melawan Persik Kediri. Dengan status home, Arema FC harus memaksimalkan pertandingan untuk mendapatkan tiga angka.
“Kami kemarin harus kehilangan tiga poin. Sekarang, main di home gak ada cerita memberikan kesempatan mereka untuk nyaman di sini. Kami butuh tiga poin untuk perbaiki peringkat,” pungkas dia. (ley/bua)