MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Menyambut akhir tahun, Atria Hotel Malang hadir membawa berbagai kegiatan dan promo-promo spesial. Setelah merayakan satu dekadenya pada 3 Desember lalu, kini siap menyambut datangnya natal dan juga tahun baru. Memberikan paket menginap yang lengkap dalam promo ‘Jingle Bell Feast’, menawarkan paket menginap, makan malam serta hiburan yang mendamaikan hati.
Diungkapkan oleh Assistant Marketing Communication Manager Atria Hotel Malang juga telah menyiapkan kegiatan spesial. Tak kalah menarik di tahun ini, mengangkat tema kerajaan Korea dalam promo spesial ‘Soulfull New Year 2024’.
“Tema ini membawa Jiwa Seoul di Atria Hotel Malang untuk menyambut tahun baru. Paket yang ditawarkan tentunya sudah termasuk paket menginap, makan malam, dan hiburan yang menggetarkan jiwa,” terangnya.
Spesial akhir tahun yang terkemas dalam December Festive akan menghadirkan dua promo spesial yakni perayaan Natal “Jingle Bell Feast” tak terlupakan dengan alunan Acoustic Live Music dan Christmas Choir yang mendamaikan hati, serta Tahun Baru “Seoulful New Year 2024” merupakan perjalanan Warisan Tradisi Korea yang menggetarkan jiwa dilengkapi dengan Live Band Music, Fun Magician, Doorprize menarik.
“Promo ini sangat cocok dirayakan bersama teman, pasangan, dan keluarga. Karena sudah termasuk kamar, makan dan hiburan dengan nuansa Natal. Harga paketnya sangat terjangkau yaitu Rp 1,166 juta. Harga tersebut sudah termasuk 1 malam menginap di Deluxe Room, makan pagi untuk 2 orang, makan malam untuk 2 orang, serta hiburan dengan suasana Natal seperti Live Musik Akustik dan Paduan Suara,” jelasnya.
Promo tersebut hanya berlaku di 24 – 25 Desember 2023. Tak kalah menarik, promo spesial di tahun baru dengan membawa tradisi korea di Atria Hotel Malang yang dapat memberikan kesan berbeda bagi para pengunjung.
“Konsep tema ini sangat menarik. Kami akan membawa perjalanan warisan tradisi Korea dalam acara tersebut. Promo ini sangat pas bagi pecinta atau fans drama Korea, teman, pasangan, maupun keluarga – harga paketnya sangat terjangkau yaitu Rp 1,870 juta,” ucapnya..
Harga tersebut sudah termasuk 1 malam menginap di Deluxe Room, makan pagi untuk 2 orang, makan malam untuk 2 orang, serta suasana yang tentunya akan menggetarkan jiwa dalam warisan tradisi Korea seperti dekorasi tradisi Korea, makanan khas Korea, dan penampilan tari Korea. Tidak hanya itu, acara ini juga akan dimeriahkan oleh Live Band Music, fun magician, MC interaktif, dan doorprize paket menginap di Jakarta maupun Bali. (adm/aim)