spot_img
Saturday, May 18, 2024
spot_img

Gilang Jaluh Dulang Medali Kempo

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Prestasi membanggakan diraih Gilang Jaluh Candra Hardianto. Atlet cabang olahraga Kempo. Dia menyumbangkan emas pertama untuk Kabupaten Malang di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jatim 2022. Dia bertanding pada kelas 55 kilogram, di GOR Politeknik Negeri Jember Minggu (26/6) kemarin.

Prestasi ini langsung mendapat apresiasi dari Ketua KONI Kabupaten Malang H Rosyidin. Dia mengaku sangat bangga dengan prestasi yang diraih Gilang. Terlebih medali tersebut merupkan emas pertama yang diperoleh KabupatenMalang. Rosyidin pun berharap prestasi yang diraih Gilang ini dapat diikuti oleh atlet-atlet lainnya.

“Saya bangga apalagi ini menjadi emas pertama bagi Kabupaten Malang. Semoga prestasi ini bisa diikuti oleh atlet-atlet kita lainnya,” kata Ketua KONI Kabupaten Malang H Rosyidin.

Menurutnya, cabang olahraga Kempo merupakan salah satu yang diandalkan di Kabupaten Malang karena sering mendulang medali. Bahkan pada Porprov VI Jatim sebelumnya, Kempo Kabupaten Malang berhasil membawa pulang 7 medali emas.

“Kami berharap Porprov ke VII ini raihan medali emasnya bisa 9, melebihi raihan emas di Porprov VI sebelumnya, mendapatkan 7 medali emas,” harapnya.

Sementara itu, Gilang Jaluh Candra Hardianto mengaku sangat  senang bisa menyumbangkan medali emas pertama bagi Kabupaten Malang. Perolehan medali ini dikatakan Gilang bukan hal yang mudah. Terlebih dia harus bersaing ketat dengan banyak atlet dari daerah lain.

“Kami bersyukur, karena setelah melewati beberapa kali pertandingan berhasil menang, dan membawa pulang medali emas dan bisa memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Malang,’’ katanya. Atlet warga Kelurahan Bedali, Kecamatan Lawang ini mengaku di semifinal dia bertemu dengan atlet dari Pasuruan dan Kota Malang. (ira/aim)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img