spot_img
Saturday, July 27, 2024
spot_img

Glow+ Raih Akreditasi Pelayanan Mutu Paripurna

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Komitmen Beri Pelayanan Terbaik

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Sebagai upaya memberikan pelayanan terbaik bagi para customernya, Glow+ berhasil menyabet penilaian paripurna dalam akreditasi pelayanan mutu yang dilakukan lembaga independen. Proses akreditasi yang berlangsung mulai 1-2 April 2024 tersebut menghasilkan raport sangat baik untuk klinik kecantikan satu ini.

Dokter Penanggung Jawab Glow+ Clinic, dr. Rika Oktaviana menuturkan, akreditasi pelayanan mutu merupakan pengakuan atas standar pelayanan yang diterapkan oleh Glow+ Clinic. Penilaian dilakukan secara menyeluruh, meliputi aspek manajemen, sumber daya manusia, sarana prasarana, proses pelayanan, dan hasil pelayanan.

- Advertisement -

“Kami sangat bersyukur atas pencapaian ini. Akreditasi Pelayanan Mutu Paripurna ini merupakan bukti nyata komitmen kami untuk selalu memberikan pelayanan terbaik bagi para Glowers ( sebutan pelanggan di Glow+ Clinic),” terangnya.

Berbagai layanan bisa di dapatkan di Glow+ mulai dari perawatan wajah, perawatan tubuh, hingga estetika medis. Klinik ini didukung oleh tim dokter dan terapis yang ramah berpengalaman, serta menggunakan teknologi untuk memastikan hasil yang optimal.

“Kami selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas layanan dan memastikan bahwa pasien mendapatkan pengalaman yang aman, nyaman, dan memuaskan,” imbuhnya.

Dilanjutnya, dengan perolehan akreditasi pelayanan mutu paripurna menjadi salah satu motivasi bagi Glow+ untuk dapat terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi para customer mereka. Sehingga pasien bisa mendapatkan hasil yang maksimal dan memuaskan.

“Kami ingin memberikan pelayanan yang terbaik bagi pasien, sehingga mereka merasa percaya diri dan tampil lebih cantik dan menarik,” tandasnya. (adm/aim)

- Advertisement - Pengumuman
- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img