MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Kegiatan Posyandu tidak hanya dilakukan warga di perkampungan, warga perumahan elit seperti di Perumahan Permata Jingga juga aktif melakukan pembinaan Posyandu, baik Balita maupun Lansia. Hal itu memastikan kesehatan ibu, tumbuh kembang anak dan juga Lansia.
Selasa (14/6) kemarin, warga perumahan elit itu berbondong-bondong mendatangi Club House Permata Jingga dengan membawa Balita dan juga Lansia. Bahkan, ibu hamil dan remaja yang akan menikah juga datang untuk mendapatkan layanan, baik konsultasi dan pemeriksaan kesehatan.
“Kegiatan Posyandu rutin digelar. Selama dua tahun sempat absen saat terjadi pandemi Covid-19. Kini dengan semangat gotong royong kembali melaksanakan Posyandu. Warga pun sangat antusias,” kata Ketua Posyandu Raflesia, Perum Permata Jingga, RW 06 Kelurahan Tunggulwulung, Kecamatan Lowokwaru, dr Astri Proborini.
Menurutnya, semangat gotong royong menjaga kesehatan di lingkungan permukiman elit tidaklah mudah, karena sifat warganya yang cenderung individualis. Namun dengan semangat kebersamaan di perumahan ini, setiap bulan pada selasa pekan ke dua secara rutin menggelar Posyandu.
Melalui kegiatan ini dapat dipantau kesesehatan warga lewat edukasi dan deteksi dini. Jika ada penanganan lebih lanjut, maka akan ditangani Puskesmas. Bagi remaja perempuan yang akan menikah, juga perlu diperiksa apakah benar-benar sehat. Sehingga tidak berpotensi melahirkan anak yang stunting. Edukasi juga diperlukan bagi mereka agar saat menikah menjadi pasangan yang harmonis.
“Begitu juga dengan eduksi ibu hamil agar lancar dalam persalinan dan melahirkan anak yang sehat, terutama menghindarkan stunting,” terangnya.
Kehadiran Posyandu di lingkungan perumahan elit, kata dia, tetap dioperlukan karena tidak semua orang tua memahami pola pengasuhan anak dengan baik dan benar. Ada juga terkait pola pengasuhan anak karena orang tua bekerja sehingga diserahkan ke pembantu.
“Setidaknya kegiatan Posyandu dapat meningatkan orang tua terkait penanganan pada aspek kesehatan,” katanya.
Ketua Kelompok PKK RW 06, Kelurahan Tunggulwulung, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Ny. Yoga Adhinata menambahkan, kegiatan Posyandu ini bentuk komitmen warga untuk menjaga kesehatan warga secara bersama, gotong-royong.
“Melalui kegiatan gotong-royong di bidang kesehatan dapat mengatasi masalah kesehatan dengan berswadaya, secara mandiri. Dengan sehatnya warga, maka akan dapat menjaga produktivitas warga dalam menjalankan kegiatan sehari-hari, seperti bekerja, belajar, dan lainnya,” tandasnya. (ian/aim)