spot_img
Tuesday, April 30, 2024
spot_img

Harus Introspeksi!

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Komunikasi Buruk, Arema FC Kalah Telak 1-4

MALANG POSCO MEDIA, SOLO – Penggawa Arema FC harus introspeksi bila tak ingin terjerumus ke jurang degradasi. Ingin lolos dari jeratan turun kasta, namun nyatanya di lapangan penampilan Tim Singo Edan masih memiliki celah. Terutama dalam hal komunikasi di area pertahanan.

Terbukti, empat gol bersarang di gawang Julian Schwarzer, dengan tiga di antaranya karena kegagalan komunikasi di area pertahanan. Gol pertama terjadi melalui sepakan pojok.

Gol ketiga karena kesalahan komunikasi antara Julian Guevara dan Julian Schwarzer. Guevara berniat memberikan bola melalui sundulan, namun Julian Schwarzer sudah terlanjur maju dan mati langkah hingga terjadi gol bunuh diri.

Gol keempat yang dicetak Saddam Emiruddin Gaffar lagi-lagi berasal dari tendangan sudut. Dua pemain PSS, bisa mengungguli lima pemain Arema FC di dalam kotak penalti.

Alhasil, Arema FC kalah telak dengan skor 1-4. Padahal dalam laga kemarin anak asuh Widodo Cahyono Putro tersebut membutuhkan hasil positif atau minimal seri demi unggul head to head atas lawan.

Akan tetapi, fakta di lapangan berbanding terbalik dan kini Arema FC kalah poin serta head to head dari Tim Super Elja.

“Sebenarnya ini pertandingan yang sangat seru. Tapi kami kurang dalam komunikasi di belakang,” kata Striker Arema FC Dedik Setiawan.

Dia mengatakan, hal tersebut pasti dievaluasi. Masalah yang sejatinya juga sudah ditekankan untuk diperbaiki dalam beberapa pekan terakhir.

“Ini akan dievaluasi oleh coach,” tegas dia.

Selain itu, menurut Dedik, bukan hanya evaluasi dari tim pelatih saja yang harus dilakukan. Tapi pemain juga wajib introspeksi diri.

“Dan untuk saya dan teman-teman akan introspeksi. Kami masih ada beberapa pertandingan,” tandasnya. (ley)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img