.
Thursday, December 12, 2024

Hotel THE 1O1 Malang Lestarikan Hutan Mangrove

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar, dalam perayaan 10 tahun Eksistensi Hotel THE 1O1 Malang OJ menggelar program Corporate Social Responsibility dalam melestarikan hutan mangrove.

Dalam peringatan satu dekade tersebut, Hotel THE 1O1 Malang OJ  berkomitmen untuk berperan aktif turut serta melakukan pelestarian sekaligus konservasi hutan mangrove di wilayah Malang. Prestasi tersebut menjadi bukti dari perayaan dedikasi berkelanjutan terhadap lingkungan dan komunitas yang telah dilayani

Marketing Communication Hotel THE 1O1 Malang OJ, Dario Prameringga menjelaskan setidaknya dalam reforestasi mangrove pihak manajemen hotel telah menanam lebih dari 140 pohon mangrove di sepanjang pantai Malang.

“Sudah ratusan yang ditanam, dan ini menjadi salah satu upaya yang kami lakukan untuk dapat membantu mengembalikan habitat alami bagi berbagai spesies laut sekaligus dapat bermanfaat mengurangi dampak erosi pantai,” terangnya.

Sejak awal berdirinya, Hotel THE 1O1 Malang OJ telah berusaha untuk memberikan dampak positif pada lingkungan dan masyarakat lokal. Selama sepuluh tahun terakhir, telah banyak terlibat dalam perlindungan dan rehabilitasi ekosistem mangrove yang sangat penting di sepanjang pantai Malang.

Disamping memberikan kontribusi dalam keberlanjutan lingkungan, kegiatan ini sekaligus menjadi ajang agar dapat memberikan manfaat pada perkembangan ekonomi dan komunitas lokal.

“Kami telah aktif berinteraksi dengan masyarakat lokal, memberikan pelatihan dan peluang kerja terkait pelestarian mangrove. Hal ini tidak hanya meningkatkan mata pencaharian, tetapi juga meningkatkan rasa memiliki dan tanggung jawab di antara anggota masyarakat,” imbuhnya.

Upaya lain yang dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap pelestarian lingkungan yakni dengan Praktik Ramah Lingkungan. Salah satu langkah yang diambil diantaranya adalah dengan mengurangi penggunaan plastik, konservasi energi serta pengelolaan limbah yang bertanggung jawab.

“Perayaan yang ke-10 ini, kami tetap berkomitmen untuk terus meningkatkan upaya pelestarian mangrove. Kami percaya bahwa lingkungan yang sehat sangat penting bagi kesejahteraan komunitas kami dan generasi mendatang. Untuk memperingati tonggak prestasi ini, Hotel THE 1O1 Malang OJ akan mengadakan serangkaian acara dan kegiatan sepanjang tahun, termasuk inisiatif penanaman mangrove dan program keterlibatan masyarakat,” tandasnya. (adm/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img