Robohkan Kandang Ayam, Kerugian Rp 100 Juta
MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Kandang ternak ayam di RT 22 RW 08 Dusun Mendalan Kulon Desa Mendalanwangi Kecamatan Wagir Kabupaten Malang roboh diterjang hujan lebat disertai angin kencang, Sabtu (2/11) siang.
Pemilik kandang, Feri Kriswanto menjelaskan bahwa pada pukul 13.00 WIB sampai pukul 14.00 WIB hujan lebat disertai angin kencang melanda wilayah setempat. Ia mengetahui kandang ternak ayam potong miliknya tiba-tiba roboh. Brakkk….
“Saya langsung keluar rumah dan melihat sudah roboh seperti ini,” kata Feri kepada Malang Posco Media sembari meratapi kandang ayam yang dibangunnya sekitar tahun 2017 itu roboh tak beraturan.
Beruntung pada saat kejadian, pria berusia 39 tahun itu tidak sedang berada di dalam kandang seperti biasanya. Ia pada saat itu sedang di rumahnya yang berada di seberang kandang.
Lebih lanjut, Feri menyampaikan bila kerugian yang dialami berdasarkan biaya pembangunan kandang yang berukuran sekitar 9 x 40 meter tersebut mencapai sekitar Rp 100 juta.
Di dalam kandang yang terbuat dari kayu dengan atap asbes tersebut kebetulan tidak ada ayam ternaknya. Namun pakan ternak ayam yang berada di gudang tertimbun.
“Tidak ada ayamnya. Memang masih kosong sudah sebulan. Padahal saya mau isi sekitar dua mingguan lagi,” tambah Feri sembari menyampaikan, pihak Desa Mendalanwangi Kecamatan Wagir dan Polsek Wagir datang melihat kandang ayam miliknya usai kejadian. (den/nug)