Wednesday, January 15, 2025
spot_img

HUT ke-3, Grand Mercure Raih Banyak Pencapaian

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Grand Mercure Malang Mirama (GMMM) merayakan ulang tahunnya yang ketiga dengan tema ‘3rd Evolution of Grand Mercure Malang Mirama’. Perayaan yang berlangsung di Ballroom GMMM berlangsung meriah dengan dihadiri oleh jajaran pimpinan, karyawan, dan pemangku kepentingan yang turut bangga atas berbagai capaian hotel selama tiga tahun beroperasi, pada Minggu (27/10) kemarin.

General Manager Grand Mercure Malang Mirama, Sugito Adhi, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah mendukung perjalanan hotel sejak pertama kali berdiri.

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan penuh sehingga hotel bisa mencapai visi dan misi yang kami targetkan dengan semangat antusiasme dan kerja keras. Berbagai pencapaian telah diraih, baik dari aspek finansial maupun kepuasan karyawan,” ujarnya

Grand Mercure Malang Mirama berhasil mencatat  kondisi finansial hotel menunjukkan performa yang positif sejak awal beroperasi, bahkan di tengah tantangan pandemi. Menurutnya, pencapaian tersebut menjadi bukti keberhasilan manajemen dalam menghadapi situasi sulit dan menjadi dorongan untuk terus meningkatkan pelayanan.

Selain pencapaian di bidang finansial, Grand Mercure Malang Mirama juga mendapatkan berbagai penghargaan, salah satunya adalah menjadi finalis di kompetisi paduan suara tingkat Asia Pasifik dan Timur Tengah.

“Di sini karyawan tidak hanya bekerja, tetapi juga didukung dalam mengembangkan bakat mereka. Kami terus mengasah potensi karyawan melalui berbagai kegiatan positif,” ungkapnya.

Hotel ini juga terlibat dalam program sosial dengan mengasuh enam anak dari tingkat SD hingga SMA. Selain itu, Grand Mercure Malang Mirama memberdayakan karyawan penyandang disabilitas, yang kini berjumlah empat orang. Pada tahun keempatnya, hotel berencana untuk memperkuat program sosial dan berbagai inisiatif baru yang ramah keluarga, dengan konsep Kids Friendly dan “Family Friendly.

Dalam acara perayaan, Direktur Agus Yudi Sudarto Setia memberikan sambutan yang mewakili Komisaris Lani Sriwijaya. Agus menyatakan kebanggaannya atas pencapaian Grand Mercure Malang Mirama. “Kami sangat bangga dengan pencapaian yang diraih bersama. Kebersamaan ini didukung oleh semangat yang kuat untuk terus berinovasi meskipun tantangan akan selalu ada,” kata Agus.

Sementara itu, Direktur Utama Yohan Setia Putra, turut memberikan sambutan dan apresiasi atas pencapaian hotel yang berdiri sejak 10 Oktober 2021. Grand Mercure Malang Mirama telah melalui berbagai cobaan sejak pembangunannya pada akhir 2018.

“Dan saat ini kami bangga atas prestasi yang diraih bersama, kami berharap seluruh tim dapat terus berimprovisasi dan menghadirkan hal baru bagi para tamu. Saya percayakan kepada Pak Sugito untuk memberikan yang terbaik bagi hotel ini, baik dari segi fasilitas maupun layanan.” tandasnya.

Ia berharap Grand Mercure Malang Mirama terus menjadi yang terbaik di Malang Raya. Dengan inovasi yang berkesinambungan, ia yakin hotel ini dapat memberikan pengalaman berkesan kepada setiap tamu yang menginap.

Puncak perayaan ulang tahun ke-3 ditandai dengan berbagai acara menarik yang dipersembahkan oleh karyawan dan tim manajemen. Mulai dari dekorasi yang memikat dengan tema jungle hingga kegiatan yang melibatkan karyawan, perayaan ini sekaligus menunjukkan apresiasi hotel kepada seluruh tim yang terus bekerja keras demi kemajuan Grand Mercure Malang Mirama. (adm/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img